Sarapan Sehat ala Zaidul Akbar, Tak Perlu Repot

- 25 November 2022, 07:48 WIB
dr. Zaidul Akbar
dr. Zaidul Akbar /Tangkap Layar/Youtube dr. Zaidul Akbar Official/


PORTAL PEKALONGAN - Kali ini dr. Zaidul Akbar membagikan tips dan informasi seputar sarapan sehat yang mudah sekali untuk dikonsumsi.

Dalam ceramahnya di kanal Youtube Sobat Herbal, dr. Zaidul Akbar menyampaikan bahwa pagi hari adalah saat terjadinya pergantian hormon dari yang awalnya parasimpatik, berubah menjadi simpatik.

Hormon di tubuh kita berganti dari hormon rileks menjadi hormon waspada.

Baca Juga: Tips Wajah Glowing dari dr. Zaidul Akbar, Wajib Coba!

Artinya, tubuh siap untuk melakukan aktivitas.

“Di situ (pagi hari) Allah berikan tanda-tanda lagi bagi kita semua, bagaimana Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menganjurkan kepada kita semua bagaimana makan, sarapan, dan hal-hal lain,” ujarnya.

Pagi hari bukanlah waktu yang tepat untuk banyak mengonsumsi makanan.

Lebih lanjut, beliau menjelaskan, hormon lapar di pagi hari tidak diproduksi dalam jumlah banyak.

Jadi, sangat dianjurkan untuk makan secukupnya tetapi berkualitas.

Misalnya, minum 1 sendok madu, 1 sendok minyak zaitun, atau beberapa potong buah.

Baca Juga: 5 Tips dari Dokter Zaidul Akbar untuk Turunkan Berat Badan

Bisa juga dengan air jahe hangat ditambah dengan jeruk nipis, serai, kunyit, dan sedikit madu.
Jika ini sudah dirutinkan, lihat apa yang terjadi dengan tubuh Anda.

“Dokter yang terbaik itu tubuh kita. Ia lebih tahu dari dokter mana pun,” kata dr. Zaidul Akbar.

Ia menambahkan, “Jangan bebani tubuh kita dengan hal-hal yang membebankan.”

Dalam hadis juga disebutkan, “Barangsiapa makan kurma ajwa pada pagi hari, maka ia akan terhindar dari sihir, pagi hingga sore hari.”

Berdasarkan hadis tersebut, tersirat bahwa pagi adalah waktu yang tepat untuk mengonsumsi buah.

Baca Juga: 5 Makanan yang Harus Dihindari Agar Tidak Mudah Sakit , dr. Zaidul Akbar Bagikan Tipsnya

Tips lainnya adalah, hindari untuk makan makanan yang berat seperti nasi di pagi hari.

Dilihat dari struktur gigi manusia, sebenarnya manusia tidak terlalu dianjurkan untuk banyak mengonsumsi daging.

Manusia sendiri memiliki 32 gigi yang terdiri dari 4 taring dan sisanya gigi seri dan geraham.

Gigi taring berfungsi untuk merobek dan mengoyak protein hewani.

Artinya, jika mengikuti pola gigi, konsumsi daging yang dianjurkan hanya 1 kali dalam 1 pekan.

Baca Juga: Bau Badan? Yuk Atasi dengan Resep Alami Ala Ustadz Zaidul Akbar untuk Atasi!

Sisanya, sayur, buah, dan protein nabati.

Itulah tips sarapan sehat dari dr. Zaidul Akbar agar tubuh kita semakin sehat.***

Editor: Arbian T

Sumber: Youtube Sobat Herbal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x