Memiliki Buah Hati Menjadi Dambaan Pasangan Suami Istri, Beginilah Proses Pembuahan hingga Terjadi Kehamilan

- 3 Februari 2023, 18:14 WIB
Menjadi Dambaan Bagi Pasangan Suami Istri, Beginilah Proses Pembuahan hingga Terjadinya Kehamilan
Menjadi Dambaan Bagi Pasangan Suami Istri, Beginilah Proses Pembuahan hingga Terjadinya Kehamilan /pixabay.com

Jutaan sperma akan melakukan perjalanan sepanjang kurang lebih 18 cm dari leher rahim ke tuba falopi, yaitu lokasi sel telur berada. Kontraksi lembut pada rahim membantu memudahkan dalam saluran reproduksi wanita hingga mencapai sel telur. Sperma pertama yang bertemu dengan sel telur akan berusaha menembus cangkang sel telur agar terjadi pembuahan.

Pada umumnya sperma dapat berenang dengan kecepatan 2,5 cm setiap 15 menit. Sebagian sperma bisa menghabiskan waktu setengah hari untuk mencapai tujuan. Waktu paling cepat sperma mencapai sel telur dalam waktu 45 menit.


Dalam waktu 24 jam setelah sel telur dihasilkan (ovulasi), proses pembuahan harus terjadi. Ovulasi adalah pelepasan sel telur dari salah satu indung telur di dalam rahim untuk dibuahi oleh sperma. Jika sel telur (ovum) tidak kunjung dibuahi oleh sperma, maka sel telur yang ada di dalam tuba falopi akan bergerak masuk ke dalam rahim dan kemudian hancur. Hancurnya sel telur (ovum) yang tidak dibuahi akan disertai dengan meluruhnya dinding rahim yang telah menebal atau biasa disebut dengan menstrusi.

Baca Juga: Tanaman Katuk, Tak Perlu Diragukan Lagi, Bermanfaat untuk Demam hingga Pelancar ASI, Begini Cara Meramunya....


Setelah salah satu sperma berhasil menembus sel telur, maka sel telur akan berubah bentuk dan membentuk lapisan sehingga sperma lain tidak bisa menembus masuk. Inilah yang disebut proses pembuahan, dan akan berlanjut menjadi proses kehamilan.

Namun, jika sperma tidak dapat menemukan sel telur untuk dibuahi, mereka dapat tetap berada di tuba falopi hingga tujuh hari setelah hubungan seksual. Jika seorang wanita berovulasi selama tujuh hari tersebut, masih ada kemungkinan pembuahan dan kehamilan akan terjadi.

Proses Setelah Sel Telur Dibuahi

 

Ilustrasi Proses Setelah Sel Telur Dibuahi
Ilustrasi Proses Setelah Sel Telur Dibuahi

Setelah terjadinya proses pembuahan, materi genetik yang ada dalam sperma dan sel telur yang telah dibuahi (zigot) akan membentuk sel-sel baru. Sel-sel yang terbentuk kemudian akan menuruni tuba falopi menuju rahim.

Halaman:

Editor: Leni Nurindah Lailatul Fitriana

Sumber: Instagram @ummusyujaa_rini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah