8 Tips Mengatasi GTM pada Anak, Nomor Lima Sering Dilupakan

- 15 April 2023, 18:27 WIB
8 Tips Mengatasi GTM pada Anak, Nomor Lima Sering Dilupakan
8 Tips Mengatasi GTM pada Anak, Nomor Lima Sering Dilupakan /Ayu Aprilia Ningsih/

PORTAL PEKALONGAN - Orang tua sering kali bingung dan panik saat anak susah untuk makan atau bahkan mengalami GTM. Bahkan terkadang juga mulai kesal, karena anak susah untuk membuka mulutnya. Tapi sebelum itu, apa sih GTM itu?

 

Dilansir dari unggahan Instagram @sahabatgizi, GTM merupakan akronim dari Gerakan Tutup Mulut, yakni kesulitan atau menolak makan yang sering terjadi pada anak di tahun pertama. Kondisi tersebut mengakibatkan orang tua menjadi bingung atau bahkan panik.

Biasanya orang tua akan membiarkan anaknya tidak makan, memberikan menu makanan favorit, hanya memberikan susu, memberi izin anak untuk makan junkfood, dan juga biasanya memberikan vitamin agar menambah nafsu makan anak. Ternyata hal tersebut kurang tepat untuk dijadikan solusi loh.

Baca Juga: Tips agar Terhindar Penyakit GERD, Lancar Beribadah Saat Ramadhan

Nah, daripada bingung harus bagaimana. Berikut ini merupakan 8 tips mengatasi GTM pada anak yang bisa orang tua lakukan.

1. Tetaplah sabar dan jangan memaksa anak untuk makan banyak agar tidak menimbulkan rasa trauma pada anak.
2. Ciptakan suasana yang menyenangkan saat makan.
3. Mengatur jadwal antara makan utama dan makan selingan.
4. Jangan memberikan makan ketika anak kenyang atau saat tidak mood.
5. Batasi waktu makan anak, jangan sampai lebih dari 30 menit. Meskipun makanannya belum habis.

Baca Juga: 5 Tips agar Terhindar dari Bau Mulut Saat Puasa, Penting untuk Kamu Lakukan
6. Memberikan makanan dalam porsi kecil, tapi memenuhi kebutuhan gizi.
7. Melatih agar anak makan sendiri.
8. Memberikan MPASI pada anak dengan jeda waktu tertentu setelah menyusui. Hal ini bertujuan untuk mengaktifkan enzim pencernaan anak.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Instagram @sahabatgizi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x