Sajian Tahu Kecap yang Menggugah Selera: Resep Cocok untuk Menu Sahur

- 2 April 2024, 16:30 WIB
Resep Tahu Kecap
Resep Tahu Kecap /@cook_Mamim


PORTAL PEKALONGAN
- Mencari hidangan sahur yang lezat, sederhana, dan mengenyangkan? Tahu kecap adalah pilihan yang pas untuk menyemarakkan momen berbuka puasa.

Berikut ini, kami hadirkan resep tahu kecap yang pastinya enak dan simpel, cocok untuk memenuhi kebutuhan sahur Anda.

Resep ini kami ambil dari laman resmi cookpad.com, yang telah teruji kelezatannya oleh banyak pengguna.

Baca Juga: Resep Ayam Kecap Hongkong Simpel Enak: Cocok untuk Menu Buka Puasa

Bahan-bahan:

5 buah tahu ukuran sedang
1 mangkuk taoge
4 siung bawang putih
3 buah cabe rawit
2 buah cabe merah kriting
4 sdm kecap manis
1 sdm gula merah
1/2 buah jeruk nipis
Sejumput garam
1/2 sdt kaldu ayam
1 batang daun bawang
Pelengkap: Bawang Goreng untuk taburan (opsional)
750 ml Minyak goreng
450 ml Air

Cara Membuat:

1. Cuci bersih tahu, potong-potong menjadi kotak yang lebih kecil.

Baca Juga: Gampang Banget! Kirim Saldo GoPay ke Sesama Akun Gojek dengan Upgrade ke GoPay Plus

2. Cuci juga taoge yang sudah dibersihkan ekornya, tiriskan.

3. Haluskan bawang putih, cabe rawit, dan cabe kriting.

4. Panaskan penggorengan, tuangkan minyak goreng, goreng tahu hingga matang, tetapi jangan sampai terlalu kering. Angkat.

5. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum, tambahkan air agar tidak gosong, masak sampai mendidih.

6. Setelah mendidih, tuangkan kecap, gula merah, aduk rata. Setelah agak menyusut, tambahkan garam, kaldu ayam, tahu yang sudah digoreng, taoge, daun bawang, aduk hingga bumbu merata dan meresap. Tambahkan perasan jeruk nipis, koreksi rasa, dan pastikan tidak sampai airnya habis. Angkat.

Baca Juga: Sajian Mie Homemade Enak Kenyal: Cara Praktis Nikmati Saat Menunggu Berbuka

7. Sajikan dengan taburan bawang goreng.

Dengan hanya 30 menit persiapan dan cocok untuk 3 orang, hidangan tahu kecap ini tidak hanya menggugah selera tetapi juga memberikan kepuasan tersendiri saat menyantapnya di saat sahur. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!***

Editor: Alvin Arifin

Sumber: cookpad.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah