Peringati Hari Pers Nasional 2022, PWI Jateng Ziarah ke Makam Wartawan Senior

- 8 Februari 2022, 11:06 WIB
Peringati Hari Pers Nasional 2022, PWI Jateng ziarah ke makam wartawan senior.
Peringati Hari Pers Nasional 2022, PWI Jateng ziarah ke makam wartawan senior. /Dok PWI Jateng

PORTAL PEKALONGAN - Dalam rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2022, para pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah dan para jurnalis melakukan kegiatan ziarah ke makam almarhum Sutrisna, mantan ketua PWI Jateng di pemakaman Gunung Talang Bendan Duwur, Semarang, Selasa 8 Februari 2022 pagi.

Di pemakaman, selain menabur bunga di pusara, para peziarah juga memanjatkan doa yang dipimpin H Agus Fathuddin Yusuf kepada para wartawan senior yang telah berpulang.

Hadir pada kesempatan itu Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS, wakil ketua PWI Bidang Kerja Sama Achmad Ris Ediyanto, wakil ketua Bidang Wartawan Multimedia Herry Pamungkas, dan sejumlah pengurus, Ketua Panitia HPN Solikun, Ketua SMSI Jateng Agus Toto Widyatmoko, ibu-ibu anggota IKWI, para jurnalis media cetak, online dan televisi.

Baca Juga: Penyataan Sikap Akhir Tahun PWI Jateng: Kita Butuh Penguatan Sikap Arif Bermedia

Amir Machmud dalam sambutannya menjelaskan, ziarah ke makam Sutrisna merupakan kegiatan pembuka rangkaian kegiatan HPN 2022. Tujuan ziarah untuk mengenang keteladan almarhum saat menjadi wartawan maupun saat menjadi ketua PWI.

"Harapan kita bersama agar generasi masa kini bisa meneladani pikiran, sikap, perilaku dan konsistensi almarhum sebagai sosok jurnalis dan bagaimana kiprah beliau ketika membangun serta membesarkan organisasi PWI," kata Amir dikutip dari siaran pers, Selasa 8 Februari 2022.

Dia menambahkan, ziarah bersama pada hakikatnya merenungkan makna pertemanan dan implementasi silaturahmi. Jika sebuah pertemanan dilandasi dengan hati dan rasa maka akan berlangsung abadi.

Baca Juga: MUI dan PWI Jateng Gelar Webanar Soal Penulisan Konten Berita Bernarasi Positif Saat Pandemi Covid-19

"Ini sebuah penghormatan sekaligus pengingat bagi kita atas sesuatu yang pasti, yaitu sebuah kematian," katanya.

Diketahui, Sutrisna adalah ketua PWI Cabang Jateng periode 1980 hingga 1992, dan meninggal pada 1 Mei 2017. Putra kedua almarhum, Krisnaji Satriawan mewakili keluarga menyampaikan rasa terharu atas kedatangan pengurus PWI untuk berziarah.

"Kami sangat terharu dan menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Bapak Ibu, rekan-rekan jurnalis yang berziarah di makam Bapak. Mohon dimaafkan jika selama hidup Bapak telah membuat kesalahan," katanya.

Dia mengatakan, sebagai jurnalis dirinya pun mengaku belajar dari sosok sang ayah yang mengajarkan tentang keteguhan dan integritas sebagai wartawan.

Baca Juga: Lima Wartawan Terpapar Covid – 19, Amir Machmud Ajak Anggota PWI Jateng Disiplin Prokes dan Berdoa

Di bagian lain, Sekretaris Panitia HPN 2022 Sunarto menjelaskan, selain agenda ziaran, pada Selasa sore ini diadakan Khotmil Quran di Sekretariat PWI Jateng (Gedung Pers). Kegiatan itu dimulai dari shalat Maghrib berjamaah, sambutan Ketua PWI, pembacaan surat Addhuha-Annas, doa Khotmil Quran dan tausiah oleh Ketua MUI Jateng KH Ahmad Darodji, santunan anak yatim, dan ramah tamah.***

Editor: Ali A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah