Ketua PWI Jateng Ajak Wartawan Miliki Kompetensi Nurani dan Menjadi Sang Pencerah

- 18 Februari 2022, 08:15 WIB
Pembukaan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 tingkat Provinsi Jawa Tengah digelar di Pendapa Tumenggung Bahurekso, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal, Kamis 17 Februari 2022 malam.
Pembukaan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 tingkat Provinsi Jawa Tengah digelar di Pendapa Tumenggung Bahurekso, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal, Kamis 17 Februari 2022 malam. /Dok PWI Jateng

 

PORTAL PEKALONGAN - Pembukaan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 tingkat Provinsi Jawa Tengah digelar di Pendapa Tumenggung Bahurekso, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal, Kamis 17 Februari 2022 malam.

Acara pembukaan sekaligus ramah tamah peringatan HPN 2022 tingkat Jateng itu dihadiri anggota Forkopimda Kendal, mitra kerja, kalangan anggota PWI Jateng, perwakilan PWI kabupaten/kota dan para jurnalis.

Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS menyampaikan apresiasi dan terima kasih setulus-tulusnya atas kesediaan Pemkab Kendal menjadi tuan rumah HPN 2022 tingkat Jateng.

Baca Juga: Peringati HPN 2022, Ketua PWI Jateng Ingatkan Anarkisme Jurnalistik

Menurut Amir, dengan melihat perpaduan berbagai segmen pada acara HPN tingkat Jateng, sejak di Semarang dan rangkaian kegiatan yang akan dipusatkan di Kendal, mulai Jumat pagi (18 Februari) hingga Sabtu malam (19 Februari), maka perayaan HPN tahun ini adalah yang paling megah selama penyelenggaraan.

Amir menerangkan, ragam agenda HPN 2022 dimulai dari Semarang pada 8 Februari lalu, salah satunya khataman Al Quran. Acara ini spesial karena tak pernah terselenggara di provinsi manapun dalam khasanah ke-PWI-an.

Selanjutnya, kata dia, ada Talkshow 4 Rektor Bicara Media yang menampilkan rektor dari universitas di Semarang yaitu USM, Udinus, Unissula dan Unika Soegijapranata dengan dimoderatori UKSW Salatiga. Agenda ini merupakan upaya membangun citra betapa wartawan punya garis tegas untuk bersinergi dengan akademisi.

Baca Juga: Penuh Inovatif dan Gebrakan, Agenda HPN 2022 Tingkat Jateng Dapat Apresiasi Banyak Pihak

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Siaran pers PWI Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x