Antisipasi Krisis Pangan, Kembangkan Pangan Lokal sebagai Alternatif Pengganti Nasi

- 19 Oktober 2022, 19:27 WIB
 Ganjar Pranowo
Ganjar Pranowo /Humas Provinsi Jawa Tengah

PORTALPEKALONGAN.COM  -  Antisipasi krisis pangan,  Ganjar Pranowo kenalkan pangan lokal sebagai alternatif pengganti nasi.

Antisipasi krisis pangan ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi rawan pangan di tahun-tahun depan.

Pengolahan pangan lokal diharapkan dapat membantu krisis pangan yang dimungkinkan terjadi di negeri ini.

Baca Juga: 22 Link Twibbon Hari Santri Nasional 2022,Semangat Santri Berdaya Menjaga Martabat Kemanuasian

"Hari ini kita pamerkan pangan lokal dengan satu harapan masyarakat akan makin paham bahwa kita makin kaya dan  kita bisa melakukan. Kalau hari ini kita menyiapkan di tahun-tahun ke depan potensi kerawanan pangan terjadi maka gerakannya mulai hari ini," kata Ganjar di Festival Pangan Lokal Jawa Tengah di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Rabu 19 Oktober 2022..

Oleh karena itu, kata Ganjar, hal itu dimulai dari hulu dan hilirnya, sehingga setiap orang tidak hanya belajar produksi pangan lokal, tapi juga belajar mengolah, sampai membiasakan pangan alternatif atau substitusi atau pengganti.

Keuntungan pangan lokal juga pada nutrisi atau gizinya yang baik untuk kesehatan. Terutama sebagai bentuk pengurangan kasus stunting (kerdil) mulai dari kehamilan ibu serta bagi anak-anak.

"Itu pangan lokal ternyata cukup bisa membantu mereka. Kita libatkan tenaga penelitian, perguruan tinggi, petani, pemda, berkolaborasi di kegiatan ini," ujar orang nomor satu di Jateng ini.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Jateng Dyah Lukisari mengatakan, potensi pangan lokal provinsi ini amat banyak. Seperti singkong, ubi jalar, jagung, talas, dan lainnya.

Halaman:

Editor: Sumarsi

Sumber: Humas Provinsi Jawa Tengah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah