Bimbingan Teknis Model Praktik Pemanfaatan OVP, Kemendes PDT dan Transmigrasi Gandeng IT Telkom Purwokerto

- 27 Oktober 2023, 15:27 WIB
Kemendes PDT dan Transmigrasi Gandeng IT Telkom Purwokerto Adakan Bimtek Model Praktik Pemanfaatan OVP
Kemendes PDT dan Transmigrasi Gandeng IT Telkom Purwokerto Adakan Bimtek Model Praktik Pemanfaatan OVP /Taufik Hidayat PP/

PORTAL PEKALONGAN.COM - Jejaring Mitra Akademi Desa, konten kreator, Kementerian Desa, Institut Teknologi Telkom Purwokerto beserta Perkumpulan Gerakan Desa Membangun (GDM), Relawan Teknologi Informasi dan Komunitasi ( RTIK), Ikatan Pelaku Pemberdayaan Masyarakat Indonesia (IPMMI),  serta Universitas Nahdatul Ulama Indonesia (UNUSIA) megadakan dan mengikuti pelatihan Bimbingan Teknis pemanfaatan online video platform (OVP).

Pelatihan Bimtek ini berlangsung di Purwokerto dan dimulai pada tanggal 23-26 Oktober 2023 di Hotel Surya Yudha dengan melibatkan peserta dari perwakilan Mitra Jejaring Akademi Desa serta para pendamping profesional seperti Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat, Pendamping Desa/ Pendamping Lokal Desa, Duta Digital, Kader Digital dan Aparatur Pemerintah Desa dari Kabupaten Cilacap.

Tujuan dari bimtek ini untuk penguatan kolaborasi mitra jejaring  Akademi Desa, Konten kreator desa, PSM Pusat dan UPT Balai Kemendesa, PDTT untuk keberlanjutan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) khususnya pada komponen 2C1 Akademi Desa dalam pemanfaatan platform pembelajaran berbasis komunitas di Desa. 

Baca Juga: Sejarah Mengapa Tanggal 28 Oktober Diperingati Jadi Hari Sumpah Pemuda, Beserta Teks Sumpah Pemuda

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kegiatan hari pertama yaitu pembukaan yang dibuka oleh Sekretaris DISPERMADES Kabupaten Cilacap Jawa Tengah, PSM Ahli Madya Puslat SDM Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Transmigrasi Nur Indah Wahyuningsih, didampingi Yossy Suparyo mewakili Pelatih Nasional dari Jejaring Mitra Akademi Desa. 

Dalam sambutannya Nur Indah Wahyuningsih menyampaikan bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan Pelembagaan Online Video Platform, melalui kegiatan Bimbingan Teknis Model Fasilitasi Pembelajaran Berbasis OVP adalah untuk Melakukan fasilitasi dukungan penguatan pelembagaan OVP oleh eksternal Kemendesa dan Memfasilitasi proses pendampingan pengelolaan OVP dan fasilitasi pelembagaan oleh jejaring mitra akademi desa dan konten kreator muda desa, serta pendampingan kegiatan produksi konten video pembelajaran secara mandiri.

Peserta bimtek berasal dari Kabupaten Cilacap, yang terdiri dari Kecamatan Pesugihan dan Kecamatan Jeruk Legi. Sedangkan ada enam Desa yang terlibat diantaranya Desa Tritih Lor, Tritih Wetan, Desa Cilibang, Desa Ciwuni, Desa Kalisabuk, Desa Jangrana. Desa-desa tersebut merupakan lokus P3PD untuk kegiatan Smart Village di Kabupaten Cilacap.

Baca Juga: Cacar Monyet: Penularan, Gejala, dan Pencegahannya!

Materi yang bisa diperoleh oleh peserta yaitu diantaranya berbagi pengetahuan tentang Inovasi dan kreatifitas Desa, Pengenalan konten video pembelajaran, analisis kebutuhan konten, menggali ide konten, dan membuat konsep konten, review Video Pembelajaran, Pemanfaatan OVP dan Learning Management System (LMS) untuk Ruang Komunitas Digital Desa (RKDD), serta diskusi terpimpin terkait kebutuhan video pembelajaran di desa.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x