A Judiarto James Bond Tokoh Otomotif Asal Semarang Meninggal Dunia, IMI Berduka

- 14 Juli 2021, 05:22 WIB
Judiarto Tokoh Otomotif Asal Semarang Meninggal Dunia, Keluarga IMI Berduka /Instagram / @bond_jt
Judiarto Tokoh Otomotif Asal Semarang Meninggal Dunia, Keluarga IMI Berduka /Instagram / @bond_jt /

 

Portal Pekalongan - Kabar duka. A Judiarto, tokoh otomotif Indonesia kelahiran Kota Semarang telah meningga dunia.  Pria akrab disapa James Bond ini meninggal dunia Selasa malam, 13 Juli 2021, pukul 22.59 WIB.

Pria pemilik nama lengkap Alfonsus Judiarto Tjitrasmoro  meninggal dunia akibat terkena virus Covid-19. Almarhum A Judiarto atau Alfonsus Judiarto meninggal dalam usia 56 tahun.

A Judiarto dikenal  sebagai tokoh otomotif yang berasal dari kota Semarang. Saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Internasional PP IMI. Sebelum meninggal dia menjalani perawatan selama beberapa minggu ini di rumah sakit di RS Salamn Mampang Jakarta.

Baca Juga: Exit Tol di Seluruh Jawa Tengah Ditutup 16-22 Juli, Ganjar Pranowo Dukung Penuh

Dunia otomotif Indonesia berduka, mengingat A Judiarto dalam kiprahnya di olah raga otomotif memang sangat banyak.

Ucapan duka cita bela sungkawa kepada alamrhum A Judiarto pun mengalir dari sejumlah tokoh otomotif lainnya. Ungkapan bela sungkawa itu salah satunya datang dari Eddy Saputra, Waketum Olah Raga Motor di PP IMI sekaligus teman dekat almarhum.

“Inna illahi wa innaillahi rojiun.. turut berduka cita yang sedalam dalamnya buat Pak Judiarto wakil ketua umum Internasional PP IMI.. semoga beliau dilapangkan dan diterangi kuburnya dan diberikan tempat terbaik... Amiin YRA," kata Eddy Saputra di Instagramnya Selasa Malam.

A Judiarto merupakan tokoh penting dalam memajukan olahraga balap khususnya Road Race dan Motocross di Indonesia.

Tangan dingin A Judiarto atau James Bond ini telah membuat dunia otomotif bergairan dan prestasi juga bagus. Bahkan Indonesia beberapa kali selalu mendapat jatah balap dunia khususnya MXGP.

Halaman:

Editor: A Zuhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah