Rangkuman IPA Kelas 6 SD MI Tema 7 : Cara Menyikapi Pubertas dan Ciri-cirinya

- 1 Februari 2022, 09:10 WIB
Ilustrasi anak remaja memasuki masa pubertas.
Ilustrasi anak remaja memasuki masa pubertas. /Pixabay/Pech Frantisek

PORTAL PEKALONGAN- Selamat belajar adik-adik, rangkuman IPA kelas 6 SD MI Tema 7 akan membahas cara menyikapi ciri-ciri pubertas.

Rangkuman IPA ini untuk mempermudah belajar tentang cara menyikapi ciri-ciri pubertas dari buku Tematik tema 7 Kemendikbud edisi revisi 2018.

Sebelum mempelajari pubertas ada baiknya membahas tentang Tahapan Perkembangan Manusia supaya adik-adik dapat memahami tahapan perkembangan manusia hingga mengalami pubertas.

Baca Juga: Rangkuman Materi SBdP Kelas 6 SD MI Buku Tematik Tema 6 mengenai Reklame dan Poster

Tahapan Perkembangan Manusia

Perkembangbiakan manusia diawali dengan peleburan antara sel kelamin jantan (sperma) yang dihasilkan dari laki-laki (ayah) dengan sel telur (ovum) yang dihasilkan dari perempuan (ibu).

Peleburan (bersatunya) sel telur dan sperma disebut pembuahan (fertilisasi). Hasil pembuahan terbentuklah zigot.

Zigot berkembang menjadi embrio yang tertanam di dalam rahim ibu. Di dalam rahim, embrio berkembang menjadi janin (calon bayi). Janin akan memperoleh makanan dan oksigen dari tubuh ibu melalui plasenta (ari-ari) yang dihubungkan oleh tali pusar.

Selama terjadi pertumbuhan dan perkembangan embrio di dalam rahim perempuan mengalami kehamilan. Makin hari pertumbuhan janin makin besar sehingga perut ibu hamil terlihat makin besar.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Buku Tematik Kelas 6 Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x