H-6 Idul Fitri 1443 H, Mobilitas Kendaraan Meningkat di beberapa Ruas Tol Transjawa

- 27 April 2022, 23:06 WIB
Ilustrasi  H-6 idul Fitri 1443 H
Ilustrasi H-6 idul Fitri 1443 H /PT Jasa Marga

PORTAL PEKALONGAN – H-6 Idul Fitri 1443 H, pantauan mobilitas kendaraan meningkat di beberapa ruas tol Transjawa.

Peningkatan mobilitas kendaraan yang signifikan terjadi di beberapa ruas Tol Transjawa di H-6 Idul fitri 1443 H.

H-6 Hari Raya Idul Fitri 1443 H pada periode 22 s.d 26 April 2022, Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division (JTT) melihat adanya peningkatan mobilisasi kendaraan yang tercermin dari meningkatnya volume lalu lintas meninggalkan Jabodetabek yang tercatat pada Gerbang Tol Cikampek Utama.

Baca Juga: Lailatul Qodar: Malam Kemuliaan dan Kunikan Rahasia Keberadaanya

Volume lalin pada GT Cikampek Utama tanggal 26 April 2022 sebesar 53.570 kendaraan yang mana secara kumulatif H-10 s.d H-6 sebesar 213.180 kendaraan atau meningkat sebesar 29,4% dari lalu lintas normal.

JTT juga mencatat volume lalu lintas pada Wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur secara kumulatif yaitu Wilayah Jawa Tengah tercatat total sebanyak 188.528 kendaraan meninggalkan Semarang melalui Gerbang Tol (GT) Kalikangkung dan GT Banyumanik atau turun 12% dari lalu lintas normal sebanyak  214.618 kendaraan.

Sedangkan Wilayah Jawa Timur tercatat sebayak 209.786 kendaraan yang meninggalkan Surabaya melalui GT Warugunung dan GT Kejapanan Utama atau naik 13% dari lalu lintas normal sebanyak  185.381 kendaraan. Adapun distribusi volume kendaraan di beberapa Gerbang Tol (GT) lingkup masing-masing wilayah sebagai berikut:

  1. Wilayah Jawa Tengah
  2. GT Kalikangkung

Pada GT Kalikangkung, sampai dengan saat ini tercatat sebesar 106.427 kendaraan menuju Semarang atau naik 4,6% dari lalu lintas normal sebesar 101.773 kendaraan. Untuk kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebesar 73.977 kendaraan atau turun 24,2% dari lalu lintas normal sebesar 97.628 kendaraan.

  1. GT Banyumanik

Pada GT Banyumanik, sampai dengan saat ini tercatat sebesar 84.519 kendaraan menuju Semarang atau turun 17,7% dari lalu lintas normal sebesar 102.746 kendaraan. Untuk kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebesar 114.551 kendaraan atau turun 2,1% dari lalu lintas normal sebesar 116.990 kendaraan.

Halaman:

Editor: Sumarsi

Sumber: PT Jasa Marga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x