Gandi Alfian, Mempelai Pria Sampaikan Alasannya Kabur ke Samarinda, Kasus Pernikahan Gagal di Magetan

- 14 Mei 2022, 10:03 WIB
 Gandi Alfian mengaku marah dibebani biaya resepsi pernikahan karena tidak mengikti sarannya..
Gandi Alfian mengaku marah dibebani biaya resepsi pernikahan karena tidak mengikti sarannya.. /Antara

PORTAL PEKALONGAN - Beredarnya video yang menunjukkan resepsi pernikahan tidak terlihat mempelai pria pada saat itu membuat warganet bertanya-tanya ke mana perginya mempelai pria tersebut.

Video berdurasi 17 detik itu di-upload oleh pemilik akun Instagram @magetanviral dengan caption "5 menit baru paham" ini membuat netizen penasaran lantaran mempelai pria tidak terlihat pada video tersebut yang diduga kabur.

Wajah mempelai wanita terlihat tidak senang ketika sesi foto sedang berlangsung. Lalu ke mana perginya mempelai pria tersebut? Benarkah mempelai pria kabur? Apa alasan kepergiannya? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: CABUT BERKAS! Keputusan Pengantin Wanita Magetan yang Pasangannya Kabur Jelang Ijab Qobul, Cukup Sudah Saya...

Dilansir oleh Portalpekalongan.com dari Antaranews.com terkait alasan kepergian mempelai pria bernama Gandi Alfian yang tiba-tiba hilang saat menjelang ijab qabul hingga resepsi pernikahan berlangsung berdasarkan klarifikasi dari akun Facebook pribadinya.

Setelah viralnya pernikahan yang gagal akibat kepergian mempelai pria di media sosial, Gandi Alfian kemudian menjelaskan alasan kepergiannya tidak menghadiri ijab qabul pernikahan melalui akun Facebook pribadinya.

Pertama, Gandi mengaku marah karena merasa terbebani oleh peningkatan biaya resepsi yang dilimpahkan kepada mempelai pria yang sebelumnya sudah diberikan saran oleh Gandi Alfian untuk menyewa peralatan resepsi dengan kerabatnya saja agar ada keringanan, namun usulan tersebut tidak diterima.

Baca Juga: Calon Pengantin Wanita di Magetan Memilih Cara Ini, setelah Ditinggal Kabur Calon Suami Jelang Ijab Qabul

"Soal persewaan tenda atau terop itu sebenarnya saya sarankan milik kerabat saya supya dapat harga miring dan saya janji bantu biaya," ujar Gandi.

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x