Ngaku sebagai Nabi, Pedagang Cilok Terancam Diusir Warga jika Bikin Ulah yang Meresahkan

- 24 Mei 2022, 22:09 WIB
Heboh, Pedagang Cilok Ngaku Nabi Warga Sepakat Bakal Mengusirnya jika Bikin Ulah yang Meresahkan
Heboh, Pedagang Cilok Ngaku Nabi Warga Sepakat Bakal Mengusirnya jika Bikin Ulah yang Meresahkan /Portal Brebes

PORTAL PEKALONGAN - Heboh di media sosial, pedagang cilok keliling ngaku-ngaku sebagai nabi dan Rasul di Kota Tegal, Jawa Tengah.

Seorang warga yang tinggal di RT 01 RW 01 Kelurahan Kejambon, Kecamatan Tegal Timur ini bikin ulah dengan ngaku-ngaku sebagai nabi atau Rosul.

Hal tersebut bikin resah warga sekitar dan melaporkan kepada Ketua RT setempat.

Sementara itu, Abas, Ketua RT 01 yang dilapori warga membenarkan kabar tersebut. Saat dikonfirmasi awak media pada Senin, 23 Mei 2022, warganya yang ngaku nabi itu bernama Hendra Sugianto.

Baca Juga: 6 Adab Bangun Tidur Sesuai Anjuran Rasulullah SAW, Nomor 4 Tidak Boleh Terlewatkan

Menurut sejumlah warga, beberapa hari terakhir, Hendra memang kerap bersikap aneh. Hendra pedagang cilok keliling kampung yang nyambi sebagai tukang becak pernah cerita ngaku sebagai nabi.

Warga di RT 01 menganggap jika Hendra sedang menghayal bahkan dikatakan tidak waras dan banyak warga yang mencibirnya.

"Tetapi, Hendra sering mengaku sebagai Nabi. Akhirnya warga semakin resah dan melaporkan ke kami (ketua RT)," kata Abas.

Setelah mendapat informasi itu, Abas bersama seorang ustadz setempat mendatangi rumah Hendra untuk mencari kebenarannya.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Portal Brebes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x