Daftar 10 Pemain Baru untuk Timnas U-17 yang Dipanggil Bima Sakti

27 Juli 2023, 11:44 WIB
Daftar 10 Pemain Baru untuk Timnas U-17 yang Dipanggil Bima Sakti /pssi/

PORTAL PEKALONGAN - Pelatih timnas U-17 Indonesia Bima Sakti panggil 10 pemain baru untuk mengikuti pemusatan latihan di Jakarta. Sepuluh pemain tersebut terdiri atas penjaga gawang, pemain belakang, pemain tengah, dan pemain depan.

 

Seperti yang diketahui, seleksi pemain untuk timnas U-17 sudah berlangsung sampai pekan ketiga. Dan dilaksanakan di Bali, Palembang, Jakarta, Samarinda, Solo, Bandung, Banjarmasin, Medan, Surabaya, Manado, dan Makassar.

Bima mengatakan bahwa talenta di negeri ini sangatlah banyak, sehingga pihaknya membuka kesempatan bagi putra terbaik di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Juarai Wimbledon 2023, Ini Carlos Alcaraz kepada Novak Djokovic: Anda Meng...

"Kami juga memberikan kesempatan kepada putra-putra terbaik di seluruh Indonesia untuk bisa bergabung di tim ini. Saya pikir talenta-talenta muda di negeri ini sangat banyak,” kata Bima.

Adapun dari sepuluh pemain baru yang dipanggil oleh pelatih meliputi dua orang penjaga gawang, empat orang pemain belakang, dua orang pemain tengah, dan dua orang pemain depan.

Daftar pemain yang baru dipanggil

Kiper:
1. Akbar Asrori (Deltras FC)
2. Rifky Tofani (PPOP DKI Jakarta)

Pemain belakang:
1. Ocean Erwin Lim (Fornells Barcelona)
2. Christian Deo Putra Lambok (PPOP DKI Jakarta)
3. Dwi Berta Setiawan (Bhayangkara FC)
4. Agung Sentosa (Bina Sentra Cirebon)

Baca Juga: Kurangi Cedera, 7 Gerakan Bagi Pemula Sebelum Gym

Pemain tengah:
1. Muh. Sadewa (ASIFA)
2. Ruben Asoka Jaya Prayitno (Bhayangkara FC)

Pemain depan:
1. Reno Salampessy (Volta PLN Jayapura)
2. Reyvan Rezqi Ilahi (SKO Sumbar)

Selain mendatangkan pemain baru, Bima juga memulangkan 9 pemain yang juga telah mengikuti latihan.

"Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, tidak ada jaminan bagi para pemain di TC Jakarta ini, untuk terus berada di tim. Kalau dia tidak bekerja keras, tidak memiliki mental kuat dan tidak punya kedisiplinan yang tinggi pasti susah bersaing,” ujarnya.

Sementara itu, timnas U-17 ini dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 yang akan diselenggarakan pada 10 November - 2 Desember 2023. Dan Indonesia akan menjadi tuan rumah pada perhelatan tersebut.***

Editor: Ali A

Sumber: pssi.org

Tags

Terkini

Terpopuler