Jadwal Lengkap BRI Liga 1 Pekan Keempat: PSIS Semarang Wajib Menang untuk Amankan Posisi Puncak

- 22 September 2021, 10:28 WIB
Jadwal lengkap BRI Liga 1 pekan keempat, PSIS Semarang wajib menang untuk amankan posisi puncak.
Jadwal lengkap BRI Liga 1 pekan keempat, PSIS Semarang wajib menang untuk amankan posisi puncak. /Instagram @liga1match

 

PORTAL PEKALONGAN – Jadwal pertandingan BRI Liga 1 2021-2022 pekan keempat telah resmi diumumkan, PSIS Semarang diwajibkan menang guna amankan posisi puncak klasemen sementara.

Dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan keempat. Sejumlah pertandingan menarik akan tersaji, termasuk PSIS Semarang yang bakal menghadapi Arema FC.

Bagi PSIS Semarang duel melawan Arema FC merupakan laga uji konsistensi guna mempertahankan diri di posisi puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2021-2022.

Baca Juga: PSIS Diduga Melanggar Regulasi Pergantian Pemain saat Melawan Persija, Ini Hasil Investigasi Komdis PSSI

Torehan hasil positif terus didapatkan oleh tim PSIS Semarang. Setelah pada pekan ketiga PSIS Semarang berhasil amankan poin penuh dari Persiraja Banda Aceh dengan skor 3:1.

Namun, di laga pekan keempat ini lawan PSIS Semarang tentu tidak bisa dianggap remeh.

Karena Arema FC, tengah bertekad untuk memperbaiki penampilan usai bobrok dari tiga pertandingan yang telah dilalui.

Laga seru PSIS Semarang melawan Arema FC rencananya akan disiarkan live Indosiar pada Sabtu 25 September 2021 pukul 21:00 WIB.

Baca Juga: Shin Tae Yong Resmi Panggil 36 Pemain untuk TC Timnas Indonesia, PSIS Semarang Sumbang Dua Nama

Selain pertandingan Arema FC versus PSIS Semarang, sejumlah duel sengit lainnya juga akan tersaji pada pekan keempat BRI Liga 1. Apa sajakah itu?

Dikutip Portalpekalongan.com dari Instagram @liga1match pada Rabu 22 September 2021.

Berikut jadwal pertandingan BRI Liga 1 2021-2022 pekan keempat selengkapnya:

Kamis, 23 September 2021

• 15:15 WIB - Persik Kediri vs PSM Makassar, Streaming Vidio
• 18:15 WIB - Barito Putera vs Persikabo 1973, Live O Channel
• 19:00 WIB - Persib Bandung vs Borneo FC, Live Indosiar

Baca Juga: Klasemen BRI Liga 1 Pekan Ketiga: PSIS Semarang Peringkat Pertama Ungguli Persib Bandung dan Bali United

Jumat, 24 September 2021

• 15:15 WIB - Persiraja Banda Aceh vs Persipura Jayapura, Live O Channel
• 15:15 WIB - Persita Tangerang vs Bali United, Live Indosiar
• 18:15 WIB - Persebaya Surabaya vs Bhayangkara FC, Live Indosiar
• 20:30 WIB - Persija Jakarta vs Persela Lamongan, Live Indosiar

Sabtu, 25 September 2021

• 15:15 WIB - Madura United vs PSS Sleman, Live Indosiar
• 21:00 WIB - Arema FC vs PSIS Semarang, Live Indosiar

Baca Juga: Dua Pemain PSIS Semarang Dipanggil Timnas, Terancam Tak Bisa Bela PSIS di Dua Laga BRI Liga 1

Demikian informasi jadwal petandingan BRI Liga 1 2021-2022 pekan keempat, salah satunya PSIS Semarang versus Arema FC. Tetap dukung tim favoritmu dari rumah.

Jadwal mungkin bisa berubah kapan saja karena berbagai faktor. Lebih lanjut informasi jadwal petandingan BRI Liga 1 2021-2022 dapat diakses di akun resmi operator liga Indonesia. ***

Editor: Ali A

Sumber: Instagram @liga1match


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x