PSSI Pastikan Indonesia Kirim Tiga Klub di Liga Champions Asia dan Piala AFC 2023, Siapa Saja?

- 14 Januari 2022, 17:33 WIB
PSSI Pastikan Indonesia Kirim Tiga Klub di Liga Champions Asia dan Piala AFC 2023, Siapa Saja?
PSSI Pastikan Indonesia Kirim Tiga Klub di Liga Champions Asia dan Piala AFC 2023, Siapa Saja? /ig @pssi

Baca Juga: TERUNGKAP! Komedian Berinisial FF adalah Fico Fahriza, Ditangkap Polisi karena Kasus Narkoba

Disampaikan oleh PSSI bahwa hanya satu klub yang lolos otomatis sedangkan satu klub lainnya harus menjalani play-off terlebih dahulu.

"Satu klub otomatis lolos ke Piala AFC 2023 dan satu klub harus menjalani play-off terlebih dahulu," pungkas federasi sepak bola Indonesia tersebut.

Tiket untuk berlaga di kedua ajang regional tersebut berhak didapatkan oleh tiga klub posisi teratas pada klasemen akhir Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Tetapi berdasarkan regulasi dan aturan penyelenggaraan, disebutkan bahwa klub-klub yang berpatisipasi di kompetisi Asia harus telah memiliki lisensi klub profesional AFC.

Dengan demikian, ketiga klub posisi teratas di klasemen akhir Liga 1 Indonesia 2021-2022 belum tentu mendapatkan tiket ke ajang Liga Champions Asia dan Piala AFC 2023 jika belum memiliki lisensi AFC tersebut.

Baca Juga: Normalisasi Kali Banger Digarap, Upaya Tanggulangi Banjir dan Rob

Perlu diketahui bahwa hanya ada sembilan klub di kompetisi Liga 1 Indonesia 2021-2022 yang telah memiliki lisensi AFC tersebut.

Klub-klub yang telah berlisensi AFC tersebut yaitu Arema FC, Bali United, Bhayangkara FC, Borneo FC, Madura United, Persebaya Surabaya, Persib Bandung, Persija Jakarta, dan PSM Makassar.

Karena kompetisi Liga 1 Indonesia 2021-2022 baru memulai putaran kedua dan masih akan berlangsung lama maka cukup menarik menunggu kepastian tiga klub mana yang akan mewakili Indonesia di ajang Liga Champions Asia dan Piala AFC 2023 nanti sebagaimana diumumkan PSSI.*

Halaman:

Editor: Oriza Shavira A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah