Perpanjangan PPKM, Banjarnegara Jadi Level III dari Sebelumnya Level IV, Bupati Salurkan Dana JPS Rp300 Ribu

- 6 Agustus 2021, 20:05 WIB
Bupari Banjarnegara Budhi Sarwono. / @budhisarwono
Bupari Banjarnegara Budhi Sarwono. / @budhisarwono /

Portal Pekalongan - Kabupaten Banjarnegara menerapkan PPKM Level III dari sebelumya Level IV, pernyataan tersebut disampaikan Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono saat launching penyaluran dana Jaring Pengaman Sosial (JPS) Rp300 ribu. Kamis, 5 Agustus 2021.

Sebelumnya Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan perpanjangan PPKM dari tanggal 3 Agustus 2021 hingga tanggal 9 Agustus 2021. Kabupaten Banjarnegara salah satu Kabupaten yang masuk pada level III. Dampak dari perpanjangan PPKM tersebut Bupati juga menyalurkan dana JPS tahap 3 sebesar Rp300 ribu per KPM.

Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono mengungkapkan peran serta masyarakat dalam menerapkan aturan protokol kesehatan sudah sangat baik, kedisiplinan sudah cukup tinggi. Jajaran ASN, TNI, Polri juga telah mengedukasi protokol kesehatan (prokes) kepada masyarakat, sehingga Banjarnegara kini di Level III.

Baca Juga: Banyak Perusahaan Padat Karya di Jateng Buka Lowongan Kerja, Berikut Link dan Cara Mengaksesnya

“Tak lupa kami ucapkan terima kasih atas kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan aturan protokol kesehatan, sehingga Banjarnegara jadi level III. Dan, anggaran JPS ini adalah murni hak mereka yang membutuhkan dan terdampak pandemi," ujarnya.

Dengan diperpanjangnya masa PPKM hingga 9 Agustus 2021, Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono melakukan launching penyaluran dana Jaring Pengaman Sosial (JPS) Rp300 ribu per KPM untuk PPKM tahap III, Kamis, 5 Agustus 2021.

Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono menyalurkan dana Jaring Pengaman Sosial (JPS) tunai sebesar Rp300 ribu kepada penerima manfaat, dengan adanya perpanjangan PPKM hingga 9 Agustus 2021.

Baca Juga: Tidak Ingin ada Jenazah Covid-19 Terlantar di Banjarnegara, BPBD Lakukan Singkronisasi

Launching penyaluran dana Jaring Pengaman Sosial (JPS) Rp300 ribu per KPM untuk PPKM tahap III, dihadiri Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono secara langsung di Desa Gentansari, Kecamatan Pagedongan dan Desa Cendana, Kecamatan Banjarnegara.

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: Kominfo Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah