Gu Baha: Satu Perbuatan Baik yang Menjadi Tanda Hari Akhir

- 2 Februari 2023, 16:16 WIB
Kalau Kamu Ingin Hidup Bahagia dan Selamat, Amalkan Tiga Perkara Ini Kata Gus Baha
Kalau Kamu Ingin Hidup Bahagia dan Selamat, Amalkan Tiga Perkara Ini Kata Gus Baha /Berita Bantul/

Portal Pekalongan - Kiamat menjadi akhir dari kehidupan di dunia. Untuk itu kiamat adalah peristiwa yang patut diyakini umat muslim. Gambaran tentang dahsyatnya hari kiamat pun banyak dijelaskan kitab suci Al-Qur'an dan melalui berbagai dalil.

Alam semesta dan seluruh isinya akan hancur, demikian juga makhluk yang ada di dalamnya, termasuk manusia.  Kehancuran alam semesta ini tidak serta merta terjadi secara langsung, tapi dimulai dengan berbagai macam tanda.

Ada beberapa tanda kiamat yang disebutkan dalam Al-Quran. Umat muslim harus mengimaninya karena cepat atau lambat, kiamat pasti terjadi.

Baca Juga: Khutbah Singkat Penuh Makna Syekh Abdul Qadir Al - Jailani

Tanda kiamat diaantaranya adalah munjulnya Imam Mahdi,munculnya Dajjal, Nabi Isa memimpin dunia, hadirnya kaum Ya’juj dan M’ajuj, matahari terbit dari barat, munculnya binatang melata, munculnya kabut dan angin berhembus, munculnya api, terjadinya gempa, dan kehancuran ka’bah.

Namun, dalam sebuah kajian, yang diunggah kanal youtube Berkah Nyantri, Gus Baha pernah menyampaikan, bahwa ada salah satu tanda kiamat yang pernah disabdakan nabi, tanda itu ternyata perbuatan baik, yang sering dilakukan umat diakhir zaman, namun niatnya keliru.

Tanda akhir zaman yang satu ini, sudah menjadi hal umum di masyarakat, namun banyak yang tidak menyadarinya.

Lantas, perbuatan bai kapa yang dimaksudkan sebagai tanda hari kiamat?

Baca Juga: Jangan Berbangga Diri dalam Beramal Sholeh, Ini Kata Ustadz Abdul Somad

Gus Baha dalam sebuah kajian menjelaskan bahwa, Nabi Saw bersabda bahwa, salah satu tanda datangnya hari kiamat adalah banyak orang berlomba – lomba membangun masjid.

“Nah, itu yang dimaksudkan Nabi, tanda kiamat itu, jika umatku sudah berlomba – lomba membangun masjid,” ucap Gus Baha.

Membangun masjid merupakan suatu hal kebaikan, namun, banyak orang yang salah dalam berniat ketika membangun masjid. Seperti berniat untuk saling bermegah – megahan dalam membangun masjid.

Sebagaiamana yang dijelaskan oleh Gus Baha dalam sebuah kajiannya menjelaskan bahwa, membangun masjid di saat ini, sering kali menjadi ajang untuk bermegah – megahan.

Baca Juga: Habib Ja'far: Membalas Keburukan dengan Kebaikan akan Mendapatkan Tempat yang Baik

“Sekatang membangun majid itu kan saling bermegah – megahan,” ucap Gus Baha.

Pembanguna masjid saat ini, tidak diimbangi dengan jamaah yang memakmurkan masjid. Seperti yang pernah disampaikan oleh Nabi Muhammad Saw dalam sabdanya yang berbunyi;

“Kiamat tidak akan terjadi hingga manusia bermegah – megahan dalam membangun masjid,” (HR Abu Dawud)

Dalam riwayat lain, Nabi Muhammad Saw bersabda,

“Akan datang suatu masa dimana banyak orang yang membangun masjid megah dan orang yang memakmurkannya sangat sedikit,” (HR Ibnu Khuzaimah)

Baca Juga: Ingin Semua doamu Dikabulkan? Amalkan Ijazah dari Mbah Yai

Sudahkah kita melihat masjid yang berpagar mewah, lampunya gemerlap, halamannya luas, masjidnya besar, namun tidak ada jamaahnya?

Jika sudah melihat itu semua, maka kita sendirilah yang dapat menyimpulkannya***

Editor: Alvin Arifin

Sumber: YouTube Berkah Nyantri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah