Kementan Buka Beasiswa Sawit 2023, Kuliah Gratis Dapat Uang Saku

- 15 Mei 2023, 11:20 WIB
Kementan Buka Beasiswa Sawit 2023, Kuliah Gratis Dapat Uang Saku
Kementan Buka Beasiswa Sawit 2023, Kuliah Gratis Dapat Uang Saku /Instagram @ditjenperkebunan

PORTAL PEKALONGAN - Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Ditjen Perkebunan bersama BPDPKS membuka beasiswa Sawit 2023. Beasiswa dibuka untuk jenjang pendidikan vokasi (D1, D2, D3) dan akademik (S1), dengan kuota untuk 2 ribu orang.

 

Dilansir Portalpekalongan.com dari ditjenbun.pertanian.go.id, program beasiswa ini, dibuka mulai 13 Mei - 19 Juni 2023. Fasilitas yang didapatkan berupa transportasi pulang pergi dari kampus, biaya pendidikan penuh, biaya asrama/kamar kost, uang saku dan uang buku, magang di perkebunan besar, serta sertifikat kompetensi.

Baca Juga: Buruan Daftar! Kemenag Buka Beasiswa Kuliah di Maroko 2023, Informasinya di Sini

Untuk kamu yang tertarik mendaftar beasiswa Sawit 2023, yuk simak informasinya di artikel berikut.

Sasaran penerima

1. Pekebun yang memiliki usaha budidaya tanaman kelapa sawit
2. Keluarga pekebun (anak/istri/suami dari pekebun yang memiliki usaha budidaya tanaman kelapa sawit
3. Sumber daya manusia lainnya:

Baca Juga: Buruan Daftar! LPDP Buka Beasiswa S2 ke Tiongkok, Cek Persyaratannya di Sini

• Karyawati/pekerja pada usaha perkebunan kelapa sawit
• Keluarga karyawan/pekerja pada usaha perkebunan kelapa sawit terdiri dari anak/istri/suami
• ASN/PPPK yang bertugas dalam bidang perkelapasawitan
• Anggota/pengurus koperasi atau lembaga yang bergerak dalam perkelapasawitan

 

Program studi

Akademi Komunitas Perkebunan Yogyakarta

• D1 Pembibitan Kelapa Sawit
• D1 Pemeliharaan Kelapa Sawit

Politenik LPP Yogyakarta

• D2 Perawatan Mesin Pengolahan Peekebunan
• D3 Budidaya Tanaman Perkebunan

Baca Juga: Teruntuk Perempuan Indonesia, Ayo Daftar Beasiswa BESTARI 2023! Ini Syarat dan Cara Daftarnya
• D3 Teknologi Mesin
• D3 Akuntansi
• D3 Teknologi Kimia
• D4 Pengelola Perkebunan

Institut Teknologi Sawit Indonesia (ITSI) Medan

• D4 Budidaya Perkebunan
• D4 Teknologi Pengolahan Hasil Perkebunan
• S1 Agribisnis

Baca Juga: Catat! Ini Cara dan Jadwal Pedaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2023
• S1 Proteksi Tanaman
• S1 Sistem Teknologi Informasi
• S1 Teknik Kimia

Politeknik Kelapa Sawit Citra Widya Edukasi (CWE) Bekasi

• D3 Budidaya Perkebunan Kelapa Sawit
• D3 Teknologi Pengolahan Hasil Perkebunan Kepala Sawit
• D3 Manajeman Logistik

 


• D4 Teknologi Produksi Tanaman Perkebunan
• D4 Teknologi Rekaya Perangkat Lunak

Politeknik Kampar (RIAU)

• D2 Teknik Pengolahan Kelapa Sawit
• D3 Teknik Pengolahan Sawit
• D3 Perawatan dan Perbaikan Mesin
• D3 Teknik Informatika

Baca Juga: Mau Kuliah Gratis, Polteknaker Buka Beasiswa Full Bagi Lulusan SMA atau Sederajat, Segera Daftar

Universitas Prima Indonesia (Medan)

• S1 Agroteknologi

Sekolah Vokasi IPB (Bogor)

• D4 Teknologi dan Manajemen Produksi Perkebunan

Politeknik Ati Padang

• D3 Teknik Kimia Bahan Nabati
• D3 Manajemen Logistik Industri Agro
• D3 Teknik Industri Agro

Baca Juga: Kemenag Buka Pendaftaran Kuliah di Universitas Al-Azhar Mesir, Simak Ketentuannya di Sini
• D3 Analisis Kimia
• D4 Teknologi Rekayasa Bioproses Energi Terbarukan

Politeknik Teknologi Kimia Industri Medan

• D3 Teknik Kimia
• D3 Teknik Mekanika
• D3 Agribisnis Kelapa Sawit

Politeknik Aceh

• D3 Mekatronika

 

Instiper (Yogyakarta)

• S1 Agroteknologi
• S1 Agribisnis
• S1 Teknik Pertanian
• S1 Teknologi Hasil Pertanian

Politeknik Pembangunan Pertanian Medan

• D4 Teknologi Produksi Tanaman Perkebunan

Institut Teknologi Perkebunan Pelalawan Indonesia (Riau)

• S1 Agroteknologi

Baca Juga: Ingin Lulus Kuliah dan Bekerja di BUMN? Ini Jurusan Kuliahnya

Jadwal pelaksanaan

• Pendaftaran: 13 Mei -19 Juni 2023
• Tes seleksi: 26 Juni - 18 Juli 2023
• Pengumuman: 22 Agustus 2023

Pendaftaran bisa dilakukan melalui www.beasiswasdmsawit.id secara gratis tanpa dipungut biaya. Jadi, tunggu apa lagi? Segera daftarkan diri untuk mengikuti program beasiswa Sawit 2023!***

Editor: Ali A

Sumber: ditjenbun.pertanian.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x