Bakal Cawapres Ganjar dari NU: Antara Khofifah dan Mahfud?

1 Oktober 2023, 17:48 WIB
Kolase Mahfud MD dan Khofifah Indar Parawansa. /Instagram @mohmahfudmd dan @khofifah.ip/

 

PORTALPEKALONGAN.COM - Hingga saat ini baru Bacapres Anies Baswedan yang resmi menggandeng Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai bacawapresnya yang kemudian disingkat menjadi AMIN. Sementara Bacapres Prabowo Subiyanto dan Ganjar Pranowo hingga saat ini belum menentukan bacawapresnya.

Namun, sempat santer terdengar isu bahwa Prabowo akan dipasangkan Ganjar. Pertimbangannya, kalau tetap jadi capres, Ganjar harus menggandeng figur yang tepat. Jika ingin aman, maka Ganjar jadi cawapres dan Prabowo jadi capresnya.

Namun isu itu sempat santer ketika Kaesang mendadak jadi Ketum PSI. Sebagian menyimpulkan, jika putranya "membelot" ke partai lain, maka Jokowi dipastikan tidak mendukung calon dari PDI-P.

Baca Juga: Afiffudin: Bahagia Sekali! Jambore Bhakti Guru sebagai Spirit Dr Sulistyo Tingkatkan Semangat Berjuang Guru

Terlepas itu semua, dari berbagai sumber, jika bacawapres tetap tiga orang, yakni Anies, Prabowo, dan Ganjar, maka PDI-P wajib mencarikan figur yang "layak jual" di kalangan kaum Nahdliyyin (baca: NU).

Sementara ini ada nama dari kalangan NU yang sempat beredar bakal menjadi bacawapres Ganjar. Yakni, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa atau Menkopolhukam Mahfud MD.

Tokoh dari NU yang kini jadi perbincangan publik bakal jadi kandidat Cawapres adalah Gubernur Jawa Timur (Jatim). Ganjar saat dikonfirmasi wartawan tidak menampik dua nama yang muncul sebagai kandidat bacawapresya, yakni Khofifah dan Mahfud MD.

Baca Juga: Gala Evening for Teacher Jambore Guru Banjarnegara: Dr Sulistiyo Sosok yang Menghidupkan Guru

Namun, Ganjar menyatakan, selain dua nama tokoh itu, ada tiga nama lagi yang sedang dipertimbangkan PDIP jadi bacawapresnya.

Pertama Mahfud MD, kedua Manparekraf Sandiaga Uno, ketiga Menteri BUMN Erick Thohir, keempat eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan kelima Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Ganjar mengatakan, lima kandidat itu semuanya ideal. Mereka memiliki pengalaman di dunia pemerintahan.

Dengan Mahfud Ganjar mengaku dekat, begitu pula dengan Sandiaga Uno. Menurutya masing-masing kandidat memiliki keunggulan.

"Pak Mahfud MD dibanding Pak Sandi di dunia pendidikan saya kira Pak Mahfud lebih banyak tampil. Tapi kalau di dunia usaha Pak Sandi kayaknya lebih hebat," ujar Ganjar di Jakarta, Sabtu 30 September 2023.

Demikian pula Khofifah merupakan kandidat kuat masuk dalam daftar Cawapresnya.

Siapa yang akan dipilih menjadi Cawapres akan diumumkan segera oleh pengambil keputusan.

"Yang cocok satu visi," ujar Ganjar.

Baca Juga: Terbaru! Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kurmer Kelas 4 Unit 6 Halaman 66: The Stove is in The Kitchen!

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan nama cawapres Ganjar akan diumumkan segara oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.***

Editor: Ali A

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler