6 Literasi Dasar Kunci Sukses Generasi Milenial, Apa Saja Implementasinya? Ini Jawabannya...

- 2 September 2021, 08:37 WIB
 Ketua FTBM Kabupaten Semarang, Tirta Nursari memaparkan literasi dasar untuk sukses generasi minelial.
Ketua FTBM Kabupaten Semarang, Tirta Nursari memaparkan literasi dasar untuk sukses generasi minelial. /Dok FTBM Kabupaten Semarang

PORTAL PEKALONGAN – Saat ini orang tak asing lagi dengan istilah literasi. Sayangnya, kebanyakan mengidentikkan istilah ini hanya sebagai kegiatan membaca atau yang berhubungan dengan dunia buku atau dunia tulis menulis saja. Padahal, ada 6 literasi dasar yang wajib dikuasai oleh masyarakat, lho ….

Ya, ada 6 literasi dasar tersebut menjadi acuan dari Gerakan Literasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Enam literasi ini merupakan hasil kesepakatan dari World Economic Forum tahun 2015.


Bagi masyarakat, khususnya generasi milenial, penguasaan 6 literasi dasar ini adalah tiket untuk meraih kesuksesan di masa depan. Apa saja 6 jenis literasi tersebut, dan apa pula implementasinya?

Baca Juga: Rayakan HUT Palang Merah Indonesia 'PMI' ke-76 Menggunakan Twibbon Bagus dan Gratis

Tirta Nursari, Ketua Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) Kab. Semarang, dalam Workshop Penguatan Taman Bacaan Masyarakat yang berlangsung di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Susukan Kab. Semarang , Selasa, 31 Agustus 2021 memaparkan hal tersebut.

“Saat ini kita telah memasuki dunia global. Kemampuan membaca dan menulis tidak hanya membutuhkan pemahaman secara tekstual, tetapi juga kontekstual. Karena itulah literasi kemudian tidak hanya berbicara tentang membaca dan menulis, tetapi multi literasi,"ujar Tirta.

Lebih lanjut, founder dari TBM Warung Pasinaon ini menyebut, pemahaman literasi dari orang per orang bisa saja berbeda. Ada banyak hal yang mempengaruhi hal tesebut, diantaranya pengalaman, nilai-nilai budaya, institusi, kompetensi bidang akademik, termasuk konteks nasionalisme.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor Gol Internasional, Usai Laga Melawan Timnas Iran

Berikut 6 jenis literasi dan contoh implementasi stimulus kegiatan di masyarakat

Halaman:

Editor: Ali A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x