Prof Imam Yahya: Takmir Masjid Harus Berani Bersikap Independen kepada Siapa Saja yang...

- 25 Februari 2023, 22:27 WIB
Prof Imam Yahya: Takmir Masjid Harus Berani Bersikap Independen kepada Siapa Saja yang...
Prof Imam Yahya: Takmir Masjid Harus Berani Bersikap Independen kepada Siapa Saja yang... /Ali A/

PORTAL PEKALONGAN (SEMARANG) - Prof Imam Yahya, Sekretaris PW Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jawa Tengah 2022-2027 meminta seluruh takmir masjid di Jawa Tengah bahkan di seluruh Indonesia untuk berani bersikap tegas dan independen.

"Sikap tegas dan independen takmir masjid itu ditujukan kepada siapa saja yang akan menjadikan masjid sebagai alat kampanye politik praktis. Takmir harus berani," katanya.

Prof Imam Yahya yang juga Guru Besar UIN Walisongo Semarang menambahkan bahwa masjid adalah tempat ibadah yang dimiliki oleh semua umat.

"Jadi mari kita jaga bahwa masjid adalah milik umat. Di zaman Nabi Muhammad SAW, masjid dijadikan tempat ibadah dan literasi keislaman. Oleh karena itu menjelang tahun politik, takmir masjid harus berani bersikap independent kepada siapa saja yang akan menjadikan masjid sebagai alat kampanye politik praktis."

Baca Juga: 3 Pejudi Togel di Balapulang, Tegal dan 2 Orang di Pati Dibekuk Polda Jateng, Begini Kronologinya

Pernyatan Prof Imam Yahya itu menindaklanjuti SE DMI kepada seluruh takmir di Indonesia yang intinya menseterilkan masjid dari semua pembahasan politik.

Sebagaimana kita tahu bahwa Dewan Masjid Indonesia (DMI) menerbitkan surat edaran (SE) kepada seluruh pengurus atau takmir masjid di Indonesia.

SE Nomor 030.D III SE PP-DMI II 2023 ditandatangani Ketua DMI Jusuf Kalla dan Sekretaris Jenderal Imam Addaquruni pada 5 Februari 2023.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Prof Imam Yahya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x