Persoalan Banjir di Semarang Tetap Jadi Fokus Utama, Mbak Ita Upayakan Hal Ini

- 23 Oktober 2023, 11:25 WIB
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu. (Dok. Istimewa)
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu. (Dok. Istimewa) /

PORTALPEKALONGAN.COM - SEMARANG – Meski saat ini kemarau masih melanda, namun persoalan dan ancaman banjir di Kota Semarang masih menjadi perhatian utama.

Mengingat Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah ini memang langganan banjir terutama saat musim penghujan tiba.

Pasalnya saat musim penghujan tiba, risiko terjadinya banjir bandang pun semakin meningkat.

Seperti saat banjir bandang menerjang Perumahan Dinar dan Grand Permata Tembalang tahun lalu.

Baca Juga: Pamit Berangkat Bekerja, Pengantin Baru Asal Bogor Ditemukan Tewas di Pantai Citepus Sukabumi

Hal itu menjadi perhatian bagi Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu.

Terkait hal itu, Mbak Ita, sapaan akrab Wali Kota Semarang menegaskan, persoalan banjir yang pernah menerjang Perumahan Dinar dan Grand Permata Tembalang jadi fokus perhatian pihaknya.

Mbak Ita, menyatakan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan turun tangan menangani persoalan yang menjadi momok bagi warga sekitar saat musim hujan tiba.

Hal itu dikatakan Mbak Ita setelah dirinya mengikuti rapat koordinasi (rakor) bersama Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jawa Tengah-DIY dan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana di Balai Kota Semarang, belum lama ini.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Humas Pemkot Semarang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah