Xiaomi Rilis Redmi Note 14 Pro Penerus Redmi Note 13 Pro, Berikut Rilis Resmi Dan Harganya

- 28 Desember 2023, 13:24 WIB
Xiaomi Rilis Redmi Note 14 Pro Penerus Redmi Note 13 Pro, Berikut Rilis Resmi Dan Harganya
Xiaomi Rilis Redmi Note 14 Pro Penerus Redmi Note 13 Pro, Berikut Rilis Resmi Dan Harganya /



PORTALPEKALONGAN.COM - Xiaomi akan merilis generasi terbaru dari Redmi Note 13 Pro yaitu Redmi Note 14 Pro pada tahun 2024 mendatang. Kabar menarik ini datang dari Weibo China sumber terpercaya untuk bocoran perangkat baru dari negeri Tiongkok.

Namun, kemunculan Redmi Note 14 Pro di tahun 2024 akan membutuhkan waktu tunggu mungkin cukup sedikit leih panjang sampai di tanah air.

Dikabarkan, Redmi Note 14 Pro akan mengalami peningkatan signifikan di segi prosesor, menjanjikan kinerja yang lebih tinggi, dan pengalaman pengguna yang lebih memuaskan. Hal tersebut menunjukkan komitmen China dalam terus menghadirkan teknologi terdepan dalam industri smartphone.

Baca Juga: GAWAT!! INFINIX HOT 40 PRO RESMI RILIS AWAL 2024, JADI SAINGAN BERAT REDMI? CEK RILIS & HARGA RESMI

Digital Chat Station yang dikenal sebagai sumber informasi terpercaya tentang gadget terbaru baru-baru ini mengungkapkan bahwa Redmi Note 14 Pro akan mengalami peningkatan signifikan dalam spesifikasinya.

Menurut sumber tersebut, smartphone ini akan dilengkapi dengan Chipset Snapdragon 8 Series yang lebih kuat, menjanjikan performa yang lebih cepat, dan efisien. Selain itu, Redmi Note 14 Pro dikabarkan akan memiliki fitur kamera yang lebih canggih.

Salah satu peningkatan yang paling menonjol adalah penggunaan kamera telefoto dengan resolusi tinggi yang akan meningkatkan kemampuan zoom dan kualitas foto jarak jauh. Tambahan lainnya adalah kamera utama dengan resolusi yang mengesankan mencapai 200MP.

Hal itu menunjukkan komitmen Redmi untuk tidak hanya fokus pada performa internal tetapi juga pada pengalaman fotografi pengguna menjadikan Redmi Note 14 Pro sebagai pilihan menarik bagi pecinta fotografi dan teknologi.

Redmi Note 14 Pro membawa tampilan yang segar dan modern, menampilkan tiga kamera belakang yang terletak di bagian belakang, dan mungkin juga menyertakan Sebuah layar tambahan meskipun fungsinya belum sepenuhnya jelas.

Desainnya bukan sekadar peniruan. Redmi Note 14 Pro memiliki estetika unik yang memancarkan kesan mewah. Ponsel ini dibuat dengan material belakang dari kaca memberikan kesan premium yang menawan dengan ketebalan hanya 8 mm dan berat sekitar 187gram.

Redmi Note 14 Pro dirancang untuk kenyamanan dalam gegaman dan mobilitas. Hal ini membuatnya mudah dan nyaman untuk dibawa ke manapun.

Salah satu peningkatan yang signifikan adalah pada aspek ketahanannya, Redmi Note 14 Pro tampaknya memiliki proteksi yang lebih baik terhadap air dan debu dengan rating ip68 yang meningkat.

Baca Juga: Redmi Note 14 Pro Rilis 2024: Hebohkan Dunia Gadget, IQOO & Realme Tersingkir? Cek Spek Lengkap Serta Harga

Dalam hal pilihan warna, ponsel ini menawarkan variasi yang menarik termasuk hitam, putih, ungu, dan biru, memberikan konsumen banyak pilihan.

Redmi Note 14 Pro memukau dengan layar Amoled 6,67 inci yang menawarkan resolusi tinggi 1,5q. Layar ini juga dibekali dengan refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz yang menghasilkan tampilan yang sangat halus dan responsif.

Bayangkan jika Xiaomi meningkatkan refresh rate Redmi Note 14 Pro menjadi 144Hz, perubahan ini berpotensi membuat ponsel ini menjadi sangat populer di segmen harga sekitar 3 jutaan terutama bagi penggemar game dan video.

Kecerahan layar Redmi Note 14 Pro yang bisa mencapai 2000 nits memudahkan penggunaan di kondisi cahaya yang terang, ditambah lagi dengan perlindungan Gorilla Glass Victus yang menambah tingkat keamanan pada layar.

Ponsel ini juga hadir dengan fitur-fitur tambahan seperti HDR10+, Dolby Vision, dan White Finner L1 memastikan kualitas tampilan gambar yang luar biasa saat menonton konten streaming seperti netflix.

Keamanan dan kemudahan penggunaan juga ditingkatkan dengan adanya pemindai sidik jari yang terintegrasi di bawah layar. Fitur ini tidak hanya memberikan keamanan tambahan tetapi juga memberikan pengalaman pengguna yang lebih modern dan canggih.

Redmi Note 14 Pro memiliki kamera utama yang menakjubkan dengan resolusi 200MP menggunakan sensor Samsung hp3 yang berkualitas tinggi. Kamera ini juga dilengkapi dengan fitur optical image stabilization yang memastikan hasil foto yang lebih stabil dan berkualitas.

Ponsel ini juga menawarkan kamera ultrawide 8MP dan kamera telefoto dengan resolusi tinggi yang membuka lebih banyak kemungkinan kreatif dalam fotografi. Meskipun, kamera selfinya beresolusi 32MP, ponsel ini tetap menyediakan berbagai fitur yang menjamin hasil selfie yang memuaskan.

Dari sisi perekaman video, Redmi Note 14 Pro mampu merekam video hingga resolusi 4q pada 30 FPS sementara kamera depannya mampu merekam video dengan resolusi 1080 pixel pada 60 FPS.

Ditambah lagi dengan electronic image stabilization berbasis giro yang memastikan video tetap halus dan stabil meskipun diambil dalam kondisi bergerak. Xiaomi tampaknya sangat memfokuskan Redmi Note 14 Pro sebagai pilihan ideal bagi penggemar fotografi terutama berkat sensor Samsung hp3 yang menjadi salah satu sensor terbaik di kelasnya.

Baca Juga: POCO YEAR END SALE Hadir Warnai Kemeriahan Akhir Tahun 2023, Ada Banyak Diskon Loh!

Menurut informasi dari Digital Chat Station, Redmi Note 14 Pro menggunakan Chipset Qualcom Snapdragon 8 gen 1 yang diproduksi dengan teknologi 4 nm oleh Samsung.

Dalam pengujian kinerja nyata ponsel ini mencetak skor sekitar 1,1 juta poin di Benchmark AnTuTu sebuah angka yang sangat mengesankan, terutama jika ponsel ini dijual dengan harga sekitar 3 jutaan menandakan nilai yang luar biasa di segmen menengah.

Dari sisi kapasitas RAM dan penyimpanan internal, Redmi Note 14 Pro menyediakan pilihan yang beragam mulai dari 8GB, 12GB, hingga 16GB RAM dan varian penyimpanan internal 128GB, 256GB, serta yang tertinggi 512GB.

Namun, Xiaomi tampaknya memilih untuk tidak menyertakan slot untuk kartu memori eksternal pada ponsel ini. Untuk sistem operasinya Redmi Note 14 Pro menjalankan Android 14 dengan antarmuka MIUI 14.

Xiaomi telah berkomitmen untuk memberikan pembaruan sistem operasi selama 2 hingga 3 tahun dan pembaruan keamanan hingga 4 tahun menunjukkan dukungan jangka panjang untuk ponsel ini.

Redmi Note 14 Pro menawarkan Berbagai opsi konektivitas menjadikannya ponsel yang sangat serba guna. Ponsel ini dilengkapi dengan fitur konektivitas mutakhir memudahkan pengguna untuk selalu terhubung.

Fitur-fiturnya termasuk dukungan jaringan 5G, konektivitas NFC, dual speaker stereo dengan teknologi Dolby Atmos, Jack audio 3,5 mm, Ir Blaster, dan rating ip68.

Redmi Note 14 Pro menyertakan baterai berkapasitas 5000 mAh yang cukup besar. Ponsel ini menawarkan pengisian cepat 120 Watt namun kini telah ditingkatkan menjadi 210 watt.

Ini merupakan langkah besar dalam teknologi pengisian cepat, menunjukkan komitmen Xiaomi dalam menghadirkan inovasi yang memudahkan kehidupan penggunanya. Di pasar China Redmi Note 14 Pro dijadwalkan untuk untuk dijual dengan harga berkisar antara 3 hingga 4 jutaan rupiah.

Secara keseluruhan Redmi Note 14 Pro menjelmaah sebagai ponsel yang signifikan dalam evolusi seri, menawarkan peningkatan yang berarti dari pendahulunya yakni Redmi Note 13 Pro Series.

Baca Juga: Cara Membuat Poster Disney Pixar melalui Bing Image Creator, Program AI Text to Image

Baik dalam versi Pro biasa maupun Pro plus, ponsel ini tampaknya menjadi pesaing serius di pasar China menghadapi rivalitas dengan IQOO dan Realme.

Rencananya peluncuran Redmi Note 14 Pro di pasar Cina dijadwalkan pada bulan Februari atau Maret 2024 mendatang. Hal ini konsisten dengan pola perilisan Serin Note yang terjadi setiap 6 bulan.

Menandai komitmen Redmi dalam memberikan inovasi dan teknologi terkini kepada pengguna. Dengan upgrade yang ditawarkan Redmi Note 14 Pro menjanjikan pengalaman pengguna yang lebih canggih dan memuaskan menjadikannya pilihan menarik di pasar ponsel pintar yang kompetitif.
***

Editor: Ali A

Sumber: YouTube Pan Chanel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x