Olahan Daging Kurban: Nugget Bakso Auto Bikin lahap dan Anti Bosan

27 Juni 2023, 07:56 WIB
Nugget Bakso Auto Nambah, dan Anti Bosan// /


PORTAL PEKALONGAN- Punya stok daging kurban di rumah? Bingung cara mengolahnya?

Berikut ini Resep olahan daging kurban yang dapat dijadikan alternatif olahan daging kurban yang dapat anda coba di rumah.

Dalam artikel ini akan disajikan resep olahan daging kurban yaitu nugget bakso. Dijamin anak- anak lahap dan tidak bosan.

Dilansir portal pekalongan dari akun Tik Tok @Fajar Alam Setiabudi, berikut adalah bahan dan cara membuat olahan daging kurban yaitu nugget bakso.

Baca Juga: Resep Olahan Daging Kurban: Koyor Bacem, Kenyil-kenyil Bikin Nagih

Bahan:

500 gr daging sapi kurban

3 sdm bawang goreng

3 sdm bawang putih goreng

½ sdt merica bubuk

2 sdt kaldu ayam

1 sdt garam

5 sdt tepung terigu

1 butir telur ayam

100 gr es batu

Bahan pelapis:

Tepung terigu

Telur

Tepung roti

Baca Juga: 7 Tips Konsusmsi Daging Kurban Agar Tetap Sehat dan Aman, Jangan Remehkan

Cara Membuat:

1. Potong-potong daging sapi kurban.

2. Masukkan semua bahan dalam penggilingan/ blender.

3. Haluskan bahan hingga tercampur rata .

4. Tuang semua adonan ke dalam loyang dan padatkan.

5. Kukus adonan selama 30 menit sampai matang.

6. Setelah matang, angkat dan dinginkan.

7. Potong-potong sesuai selera.

8. Lapisi adonan dengan tepung terigu, celupkan ke dalam kocokan telur lalu gulingkan ke dalam tepung roti hingga rata.

9. Goreng dalam minyak panas hingga kecoklatan.

10. Angkat dan sajikan dengan cocolan saus sambal.

Itulah bahan dan cara membuat olahan daging kurban yaitu nugget bakso. Selamat mencoba.***

Editor: Sumarsi

Sumber: TikTok @Fajar Alam Setiabudi

Tags

Terkini

Terpopuler