Persiapan Pelantikan Rektor Unnes, Prof Dr S Martono Msi Rektor Terpilih Siap Melaksanakan Amanah

- 26 Oktober 2022, 20:10 WIB
Persiapan pelantikan rektor Unnes, Prof Dr S Martono Msi
Persiapan pelantikan rektor Unnes, Prof Dr S Martono Msi /Dokumen Pribadi

PORTAL PEKALONGAN.COM – Persiapan pelantikan rektor Unnes, Prof  Dr  S  Martono siap melaksanakan tugas dengan amanah.

Pelantikan rektor Unnes direncanakan Kamis, 27 Oktober 2022 pukul 14.00 WIB mundur dari jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya.

Prof Dr S Martono Msi mengatakan siap memegang tampuk kepemimpinan tertinggi Unnes periode 2022-2026

Baca Juga: Ganjar Buka bukaan Strategi Penetapan Upah Minimum Jateng ke Disnaker se Indonesia

Berdasarkan hasil pemungutan suara yang turut dihadiri perwakilan Kemendikbudristekdikti, Martono unggul dari dua kandidat lainnya dalam Pemilihan Rektor Unnes 2022-2026 di Gedung Rektorat Unnes, Rabu 22 Juli 2022.

Persaingan yang cukup ketat dari tiga calon kandidat yaitu Prof. Dr. S Martono, M.Si, Dr. Amir Mahmud, SPd. M.Si dan Dr. dr Mahalul Azam, M.Kes.

Hasil pemungutan suara yang diperoleh Prof Martono unggul dengan 87 suara,sementara Dr. Amir, SPd. M.Si memperoleh 6 suara dan Dr. dr Mahalul Azam, M.Kes 5 suara.

Dengan perolehan suara tersebut  calon Rektor UNNES  terpilih adalah Prof Dr S Martono,” kata Ketua Senat UNNES Dr. Ir. Sucipto, MT. IPM didampingi oleh Sekretaris Senat Dr. Arif Pumomo, SPd. SS. MP.

Menurut Prof Fathur kepemimpinan yang tangguh, cerdas, dan ikhlas akan membawa UNNES mampu mengarungi lautan luas sehingga sampai pada tujuan yang dicita-citakan bersama.

Halaman:

Editor: Sumarsi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x