Lantik Pejabat Baru di Undip, Suasana Bahagia harus Diciptakan dalam Bekerja, Kejar Manfaatnya Biar Berkah

- 30 Mei 2024, 19:00 WIB
Foto bersama pelantikan pejabat baru Undip Semarang
Foto bersama pelantikan pejabat baru Undip Semarang /Dwi Widiyastuti/

Baca Juga: Sempat Trending di Medsos, Kebakaran Pasar Karangkobar Banjarnegara Berhasil Dipadamkan Menjelang Shalat Jumat

Dalam sambutannya Prof. Suharnomo menjelaskan bahwa dalam bekerja pasti ada hal yang tidak menyenangkan, sehingga kita perlu mencari ruang bahagianya sendiri.

 “Apa yang membuat orang berkinerja lebih tinggi? Motivasi internal. Challenging work, do it passionately, make a try to love it. Kalau tidak bahagia dalam bekerja jadinya sekedar menggugurkan kewajiban,” tuturnya.

Selain itu kita harus menunjukkan legacy. ‘Legacy’ adalah yang utama, berikan kesan yang penting. Jangan sampai dengan keberadaan kita dan tidak adanya kita menjadi tidak ada bedanya sama sekali.

“Mari kita mengejar manfaat. Melihat masyarakat bahagia semoga menjadi amal jariyah dan menjadikan motivasi kita untuk menjadi lebih baik. Ayo jadi yang terbaik di Asia, dalam riset maupun pembelajaran,” seru Prof Suharnomo.

Di penghujung sambutan, Rektor UNDIP berpesan kepada seluruh pejabat, dosen, dan staf tenaga kependidikan untuk terus semangat bekerja, berdiskusi, dan eksekusi, “Semuanya dinilai based on performance, do your best!”

Demikian informasi tentang lantik pejabat baru di Undip, suasana bahagia harus diciptakan dalam bekerja, kejar  manfaatnya  biar berkah. Selamat buat pejabat baru yang dilantik. Selamat bekerja dan berkarya.***

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Humas Undip


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah