11 Ayat Penangkal Santet, Ustadz Abdul Somad: Dulu Digunakan Nabi

- 8 Desember 2022, 16:52 WIB
Ustadz Abdul Somad memberitahu cara mengatasi serangan perdukunan
Ustadz Abdul Somad memberitahu cara mengatasi serangan perdukunan /kolase YouTube Hubun dan pixabay.com/thefairypath

 

PORTAL PEKALONGAN – Sihir atau santet itu sudah ada sejak dulu. Kalau ada orang yang merasa santet itu baru trend sekarang, dia ketinggalan zaman.

Beberapa bulan silam, jagat maya di negeri ini dikagetkan dengan aksi para dukun yang mengaku bisa mengirimkan santet kepada orang-orang yang dikehendakinya.

Santet sendiri merupakan upaya untuk mencelakai orang lain dengan menggunakan suatu kekuatan magis, yakni ilmu hitam. Orang yang dapat melakukannya biasa disebut dukun, paranormal, orang pintar dan masih banyak sebutan lainnya sesuai dengan adat kebiasaan masyarakat daerah setempat.

Baca Juga: Setan Bisu, Ustadz Abdul Somad: Semua Akan Mempertanggung Jawabkan Perbuatan

Santet ataupun sihir sebenarnya bukan hal yang diada-adakan. Perbuatan itu memang ada dan sudah dipraktekkan lama sebelum kemerdekaan, bahkan sejak zaman nabi masih hidup.

Nabi Muhammad Saw sendiri pernah terkena sihir, hingga Allah Swt yang menyembuhkannya berkah dari ayat-ayat-Nya. Seorang dari kalangan Yahudi membuat simpul dari rambut nabi, kemudian dibacakan mantra dan dibuang ke sebuah sumur. Jumlah simpul yang dibuatnya itu ada 11 simpulan.

Ustadz Abdul Somad menuturkan, dari kisah itu, Allah turunkan 11 ayat untuk membukanya. Hal tersebut dilansir Portal Pekalongan dari akun TikTok Ustadz Abdul Somad.

11 ayat tersebut terdiri dari dua surah paling popular dikalangan umat Islam sedunia. Dua surah tersebut dikenal dengan sebutan Muawwidzatain, yakni surah Al-Falaq dan surah An-Naas.

Halaman:

Editor: Alvin Arifin

Sumber: TikTok Ustadz Abdul Somad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x