Viral Singapura Melarang Masuk Ustadz Abdul Somad ke Negaranya, Pemerintah Singapura Ungkap Alasannya

- 17 Mei 2022, 23:11 WIB
Viral Singapura melarang masuk Ustadz Abdul Somad  ke negaranya. Ternyata inilah alasannya
Viral Singapura melarang masuk Ustadz Abdul Somad ke negaranya. Ternyata inilah alasannya /tangkapan layar/ youtube/ Teropong Islam

Dalam keterangan tersebut pun dijelaskan bahwa Ustadz Abdul Somad pernah berkhutbah mengenai bom bunuh diri yang sah dalam konteks Israel-Palestina, dan dianggap operasi syahid. 

Ustadz Abdul Somad pun terindikasi membuat komentar yang merendahkan anggota komunitas agama lain, misalnya Kristen dengan menggambarkan salibnya sebagai tempat tinggal jin kafir. Secara terbuka pun, Abdul Somad menyebutkan non muslim sebagai kafir.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Tidak Diizinkan Masuk Singapura, KBRI : UAS Tidak Memenuhi Syarat Kriteria WNA Ke Singapura

Pemerintah Singapura menegaskan pengunjung yang masuk ke negaranya tidak bisa secara otomatis. Semua pendatang asing akan dinilai satu per satu, kasus per kasus.

Alasan Ustadz Abdul Somad yang masuk ke Singapura dengan alasan sosial dinilai Singapura hanya berpura-pura. Pemerintah Singapura memandang serius siapa pun yang melakukan ujaran kekerasan atau mendukung ajaran ekstrimisme dan perpecahan.

Dibenarkan Mentri Dalam Negeri Singapura kalau Ustadz Abdul Somad tiba di terminal Feri Tanah Merah Singapura pada 16 Mei 2022 dari Batam bersama enam orang temannya.

Baca Juga: Ingin Semua Hajat Langsung Dikabulkan? Inilah Waktu Terbaik Sholat Dhuha, Ustad Abdul Somad: Baik Sekali
Ustadz Abdul Somad diwawancarai, dan setelahnya, kelompok itu pun ditolak masuk Singapura dan ditempatkan kembali ke Batam pada hari yang sama.

Demikian, viral pemerintah Singapura melarang masuk Ustadz Abdul Somad dan kini diberikan alasannya secara tertulis oleh Mentri Dalam Negeri Singapura.***

Halaman:

Editor: Sumarsi

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x