Cek! Ini Klarifikasi Kakek Penebang Tebu yang Viral Digaji Uang Mainan Berakhir Damai

- 20 Juni 2022, 20:02 WIB
Ini Klarifikasi Kakek Penebang Tebu yang Viral Digaji Uang Mainan Berakhir Damai.
Ini Klarifikasi Kakek Penebang Tebu yang Viral Digaji Uang Mainan Berakhir Damai. /[email protected]

PORTAL PEKALONGAN - Viral di media sosial seorang kakek yang bekerja sebagai tukang tebang tebu ditipu oleh bosnya dengan diberi upah berupa uang mainan.

Beberapa warga lain yang mengetahui hal itu pun memberi tahu kakek tersebut untuk melapor saja pada pihak kepolisian. Peristiwa itu diketahui terjadi di Tulang Bawang Barat, Lampung.

Dilansir Portalpekalongan.com dari PRMN berdasarkan sumber dari Humas.polri.go.id, pihak mandor sudah menemui sang kakek untuk meninta maaf di kediaman sang kakek yang bernama Sunardi di Tulang Bawang Barat, Lampung.

Baca Juga: Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Dukun Palsu, Menipu hingga Cabuli Korbannya

Sang mandor mengaku bahwa uang palsu yang diberikannya kepada sang kakek sebagai gaji menebang tebu adalah uang mainan milik anaknya yang tak sengaja ia berikan.

Menurut informasi, sang mandor langsung mengganti uang palsu tersebut dengan uang asli sejumlah Rp470 ribu.

Kasus tersebut tidak berlanjut ke ranah hukum dan sudah diselesaikan secara kekeluargaan di antara si kakek dan mandornya, seperti yang diunggah akun Instagram @fakta.indo pada Senin 20 Juni 2022.

Netizen pun ikut berkomentar pada postingan [email protected] tersebut.,

"Coba kalau gk viral. Sadar nggak "uang mainan anaknya" dikasih ke pekerjanya? Astaghfirullah" Tulis @putriii_santoso

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Instagram @fakta.indo Humas.polri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x