Gempa Berkekuatan M 5,8 Guncang Sukabumi, Terasa hingga Jakarta dan Sekitarnya

- 8 Desember 2022, 12:39 WIB
Gempa Sukabumi
Gempa Sukabumi /Twitter BMKG

Tak hanya itu, BPBD Kota Sukabumi hingga kini belum juga menerima informasi terkait korban jiwa dan korban luka akibat gempa yang terjadi di Kota Sukabumi.

Baca Juga: 20 Contoh Soal PG PAS Matematika K13 SMP MTs Kelas 7 Semester 1 Disertai Kunci Jawaban

"Bagi warga yang melihat, mengetahui atau mendapat informasi terkait dampak gempa untuk segera menginformasikan kembali kepada kami agar bisa segera ditangani," ujar Imran Wardhani menambahkan.

BPBD juga mengimbau warga Kota Sukabumi agar tetap waspada karena kemungkinan gempa susulan akan terjadi.

Gempa Sukabumi juga terasa hingga Jakarta dan sekitarnya. Menurut warganet Twitter, gempa tersebut terasa hingga Jakarta, Cikarang, Bogor, dan sekitarnya.

Baca Juga: 30 Contoh Soal PG Penilaian Akhir Semester 1 PAS IPA SMP MTs Kelas 9 Beserta Kunci Jawaban

"Bogor kerasa banget sampe 2 kali itu bener bener kenceng banget," ucap akun @t***a.

"Berasa di jakut," ujar akun @b****s.

"Aku bekasi barat,lg tidur nyenyak enak bisa bia berasa goyangan, coba bayangin berarti gede lumayan, tp gak autoo bangun, kirain emg kasur gue bergeser ato apa, gak tau nya gempa, jd rasain goyangan gempa di kasur, begini rasa nya," ujar @D***2.

Demikian informasi mengenai gempa yang terjadi di Kota Sukabumi, semoga informasi terkait kerusakan akibat gempa dan korban jiwa segera diinformasikan.***

Halaman:

Editor: Alvin Arifin

Sumber: ANTARA Twitter @infoBMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x