Selain di Sukabumi, Sapi Kurban Lepas Saat Akan Disembelih juga Terjadi di Jepara

- 21 Juli 2021, 05:50 WIB
Selain di Sukabumi, Sapi Lepas Saat Akan Disembelih juga Terjadi di Jepara
Selain di Sukabumi, Sapi Lepas Saat Akan Disembelih juga Terjadi di Jepara /tangkap layar twitter @jeparahariini/

Portal Pekalongan – Selain di Sukabumi, sapi kurban lepas dan kabur terjadi di Jepara, persisnya di Protoyudan, Kabupaten Jepara, Selasa 20 Juli 2021.

Penyebab lepasnya sapi kurban di Jepara tersebut diduga karena tali pengikatnya putus.

Sapi yang lepas tersebut akan disembelih di Masjid Al Mubarok Potroyudan Jepara.

Sama dengan di Sukabumi, peristiwa sapi lepas di Jepara ini juga bikin panik warga.

Baca Juga: Viral, Sapi Mengamuk dan Kabur Saat Akan Disembelih, Ditembak Polisi Tetap Berlari, Bikin Panik

Hal itu dituliskan oleh akun twitter @jeparahariini yang merupakan video kiriman dari akun @kanalbudiarto pada Selasa 20 Juli 2021.

"Lepasnya sapi tersebut diduga karena tali pengikatnya putus sehinga sapi tersebut lari dan masuk ke pemukiman warga sekitar bahkan ke jalan raya," tulisnya.

Dalam video tersebut, beberapa warga terlihat mencoba untuk menangkap sapi yang kabur tersebut.

"Setelah beberapa saat, warga dengan berbagai cara dan alat yang ada akhirnya berhasil menangkap seekor sapi yang lepas itu," ungkapnya.

Halaman:

Editor: A Zuhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x