Contoh Soal OSN Matematika SD MI Beserta Pembahasan Terbaru, Latihan Soal Jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9

- 18 Maret 2023, 10:53 WIB
Ilustrasi Contoh Soal OSN Matematika SD MI Beserta Pembahasan Terbaru, Latihan Soal Jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9
Ilustrasi Contoh Soal OSN Matematika SD MI Beserta Pembahasan Terbaru, Latihan Soal Jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 /pexels/andrea piacquadio

PORTAL PEKALONGAN - Halo apa kabar adik - adik sobat SD MI, salam sehat dan semangat. Inilah contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 sebagai bahan latihan persiapan Lomba Olimpiade Sains Nasional Tahun 2023. Contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 bertujuan membantu adik - adik siswa SD MI persiapan OSN Bidang Matematika Tahun 2023 sehingga lebih sukses.


Sebelum melihat kunci jawaban, cobalah adik-adik berusaha menjawab sendiri contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 agar mendapat pengetahuan dan pengalaman belajar.


Contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 ini dilansir PORTAL PEKALONGAN dari alumni Pendidikan Matematika, Universitas Sebelas Maret (UNS), Warsiyanto, S.Pd., Guru Matematika SMP Negeri 5 Pagentan Banjarnegara.

Baca Juga: Contoh Soal OSN Matematika SD MI Beserta Pembahasan Terbaru, Latihan Soal Jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 7
Contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9


1.Shila menghabiskan Rp90.000,00 pada hari pertama perjalanannya. Pada hari kedua, dia menghabiskan setengah dari sisa uangnya. Jika sekarang dia memiliki sisa uang Rp15.000,00, maka banyak uang Shila sebelum melakukan perjalanan adalah… .
A.Rp150.000,00
B.Rp140.000,00
C.Rp130.000,00
D.Rp120.000,00

Kunci : D
Pembahasan
Dimisalkan uang awal adalah A
Sisa uang pada hari pertama yaitu A – 90.000
Hari kedua, uang yang digunakan yaitu ½ (A – 90.000)
Sisa uang pada hari kedua yaitu
(A – 90.000) – ½ (A – 90.000)
A – 90.000 – ½ A + 45.000
½ A – 45.000

Sisa uang hari kedua sebesar Rp15.000,00 maka
½ A – 45.000 = 15.000
½ A = 15.000 + 45.000
½ A = 60.000
A = 120.000

Besar uang semula adalah Rp120.000,00

Baca Juga: Contoh Soal OSN Matematika SD MI Beserta Pembahasan Terbaru, Latihan Soal Jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 5

2. Halaman rumah Bu Fafa berbentuk persegi panjang berukuran panjang 30 m dan lebar 18 m. Dua puluh lima persen dari halaman tersebut terkena program pelebaran jalan. Ganti rugi tanah yang diberikan sebesar 65% dari harga pada umumnya. Jika harga tanah pada umumnya Rp600.000,00 per meter persegi. Besar ganti rugi yang diterima Bu Fafa adalah… .
A. Rp52.650.000,00
B. Rp54.650.000,00
C. Rp56.560.000,00
D. Rp56.650.000,00

Kunci : A
Pembahasan
Luas persegi panjang (L) yaitu
L = p x l
= 30 m x 18 m
= 540 m2

Luas halaman yang terkena pelebaran yaitu
L1 = 25% x 540
= 135 m2

Harga (H) ganti rugi per meter persegi yaitu
H = 65% x Rp600.000,00
= Rp390.000,00

Besar ganti rugi yaitu
135 x Rp390.000,00
Rp52.650.000,00

Jadi besar ganti rugi yang diterima Bu Fafa adalah Rp52.650.000,00

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Sabtu 18 Maret 2023, Saksikan Hati Sang Bidadari Hingga Ikatan Cinta

3. Berat Yanto ditambah berat Nofi adalah 105 kg. Berat Nofi ditambah berat Shila adalah 78 kg Sedangkan berat Yanto ditambah berat Shila adalah 83 kg. Jumlah berat badan ketiga anak tersebut adalah… .
A. 125 kg
B. 129 kg
C. 131 kg
D. 133 kg

Kunci : D
Pembahasan
Misalkan berat badan Yanto adalah A
Berat badan Nofi adalah B
Berat badan Shila adalah C
Diperoleh:


A + B = 105 kg
B + C = 78 kg
A + C = 83 kg +
2A + 2B + 2C = 266 kg
2(A + B + C) = 266 kg
A + B + C = 266 : 2
A + B + C = 133 kg

Jadi jumlah berat badan ketiga anak tersebut adalah 133 kg

Baca Juga: Contoh Soal OSN Matematika SD MI Beserta Pembahasan Terbaru, Latihan Soal Jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 3

4. Ama berdiri didekat menara. Panjang bayangan Ama adalah 4,5 meter dan panjang bayangan menara pada saat yang sama sepanjang 78 meter. Jika tinggi Ama 1,50 meter, maka tinggi menara adalah… .
A.24 meter
B.25 meter
C.26 meter
D.27 meter

Kunci : C
Pembahasan
Permasalahan tersebut merupakan permasalahan perbandingan senilai
b1 = 4,5 m t1 = 1,5 m
b2 = 78 m t2 = p

b1 : b2 = t1 : t2
4,5 : 78 = 1,5 : p
4,5 p = 78 x 1,5
4,5 p = 117
p = 117 : 4,5
p = 26 m

Jadi tinggi menara adalah 26 meter

Baca Juga: Jadwal Acara TransTV Sabtu 18 Maret 2023, Saksikan Bioskop TransTV Eye In The Sky Hingga The Hunger Games

5.Hasil dari (98 + 96 + 94 + … + 6 + 4 + 2) – (1 + 3 + 5 + … + 95 + 97 ) adalah… .
A.49
B.50
C.51
D.52

Kunci : B
Pembahasan
(98 + 96 + … + 6 + 4 + 2) – (1 + 3 + 5 + … + 95 + 97) = P
P = (98 + 96 + … + 6 + 4 + 2) – (1 + 3 + 5 + … + 95 + 97)
P = (98 – 97) + (96 – 95) + … + (6 – 5) + (4 – 3) + (2 – 1)
P = 1 + 1 + 1 + … + 1 + 1 + 1 (sebanyak 49)
P = 49

Jadi hasil dari (98 + 96 + 94 + … + 6 + 4 + 2) – (1 + 3 + 5 + … + 95 + 97) adalah 49

Baca Juga: Contoh Soal OSN Matematika SD MI Beserta Pembahasan Lengkap, Persiapan OSN Tk. Kabupaten 2023 Paket 12

Demikianlah adik-adik contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 ini bertujuan membantu adik - adik siswa SD MI. Selamat belajar dan mengerjakan, ya!


Disclaimer: artikel contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 ini merupakan panduan bagi orang tua dalam membantu proses belajar anak. Siswa diharapkan dapat bereksplorasi dengan jawaban lain.


Perlu diperhatikan, bahwa jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak. Portal Pekalongan tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.


Artikel contoh soal OSN Matematika SD MI beserta pembahasan terbaru, latihan soal jelang OSN Tk. Kabupaten 2023 Part 9 latihan soal OSN bagi siswa SD MI yang bersumber dari buku Matematika SD MI Kemdikbud.
Selamat belajar dan semoga sukses adik - adik semua.***
 

Editor: Ali A

Sumber: Buku Matematika Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x