Ini Pesan Rektor Prof Nizar usai Melantik 14 Pejabat UIN Walisongo Semarang

- 27 Maret 2024, 16:15 WIB
Rektor Prof Nizar melantik 14 pejabat UIN Walisongo Semarang di Gedung Ahmad Ludjito (Auditorium 1) Kampus 1 UIN Walisongo Semarang, Rabu (17/3/2024). Para pejabat menadatangani berita acara pelantikan
Rektor Prof Nizar melantik 14 pejabat UIN Walisongo Semarang di Gedung Ahmad Ludjito (Auditorium 1) Kampus 1 UIN Walisongo Semarang, Rabu (17/3/2024). Para pejabat menadatangani berita acara pelantikan /Ali A/

PORTAL PEKALONGAN - SEMARANG - "Jaga integritas." Pesan Menag RI Yaqut Cholil Qoumas saat melantik Prof Nizar, Sekjen Kemenag yang juga Plt Rektor UIN Walisongo Semarang menjadi Rektor UIN Walisongo Semarang 2022 2028 di Kantor Kemenag RI Jakarta, Kamis malam 29 Februari 2024 sekitar pukul 21.00 WIB.

Senada dengan Gus Men (panggilan akrab Menag Yaqut), Prof Nizar, juga menitipkan pesan kepada 14 pejabat UIN Walisongo Semarang yang dia lantik di Gedung Ahmad Ludjito (Auditorium 1) Kampus 1 UIN Walisongo Semarang, Rabu (17/3/2024).

"Semua pejabat harus menilai dirinya sendiri. Jangan (pernah) menilai orang lain. Jalankan amanah sebaik-baiknya. Jika bersatu, semua menjadi kekuatan yang luar biasa," katanya.

Baca Juga: Ingin Buka Puasa dengan Ayam? Cobain Resep Ayam Goreng Sereh yang Lezat dan Mudah

Prof Nizar menyampaikan terima kasih kepada pejabat sebelumnya yang telah membangun dan membawa UIN Walisongo mencapai prestasi seperti saat ini.

Prof Nizar mengucapkan selamat untuk para pejabat yang baru dilantik. Dia berharap para pejabat baru itu memiliki keinginan kuat dan komitmen bersama membangun UIN Walisongo. Di samping itu mengutamakan kepentingan institusi dibanding kepentingan pribadi atau golongan.

"Jadilah Super Team bukan Super Man. Bentuk tim yang solid untuk memperkuat institusi. Tim yang kuat akansenantiasa menjadi solid dengan tujuan membangun UIN Walisongo Semarang bisa terlaksana dengan baik meski hanya 2 tahun. Anda semua adalah orang yang terbaik dari terbaik. Dalam pelaksanaannya menerapkan prinsip untuk bekerjasama dan bekerja bersama."

Pelantikan para pejabat itu bagian dari proses awal untuk bekerja bersama dan berkerjasama untuk mewujudkan visi dan misi UIN Walisongo.

Pelantikan pejabat struktural itu di tengah rangkaian Dies Natalis UIN Walisongo ke 54 yang mengusung Tema "Transformasi dalam Harmoni".

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x