Sayla, Siswi MAN 1 Kota Semarang Dapat Beasiswa Kuliah di Hongkong University of Science and Technology

- 19 Mei 2024, 09:00 WIB
Kakanwil Kemenag Jateng, DR H Musta’in Ahmad SH MH memberikan hadiah Alquran dan seperangkat alat shalat kepada Sayla Maliatul Marzuqoh
Kakanwil Kemenag Jateng, DR H Musta’in Ahmad SH MH memberikan hadiah Alquran dan seperangkat alat shalat kepada Sayla Maliatul Marzuqoh /Ali A/

"Mama saya sudah berusia 57 tahun. Memang usia tidak ada yang tahu. Tapi saya berharap Mama berumur panjang hingga saya bisa menyelesaikan studi saya di Hongkong," kata Sayla sewaktu bersilaturahim kepada Kakanwil, Jumat (17/5/2024) di Gedung Armina Boyolali.

Sayla juga mengungkapkan keinginannya untuk bisa memberangkatkan ibunya ke Tanah Suci.

Baca Juga: Utang KUR BRI 2024 Rp100 Juta, Kira-Kira Berapa ya Jumlah Cicilan Setiap Bulannya

"Saya pingin setelah empat tahun kuliah di Hongkong, pulang dan mengumrohkan Mama," ujar Sayla.

Trenyuh akan jawaban Sayla, Kakanwil pun lansung memberikan respons yang menggembirakan.

"Kalau Sayla ingin Mamanya umroh, akan saya umrohkan. Setelah musim haji ini," Kakanwil langsung menimpali.

Sontak, Sayla pun menjawab mau. "Terima kasih Pak Kakanwil. Jadi nanti saya tinggal meng’haji’kan Mama saya," kata Sayla terharu.

Sebelum berangkat ke Hongkong, Kakanwil menyampaikan beberapa pesan kepada Sayla.

Kakanwil mendukung sepenuhnya cita-cita Sayla dan mengejarnya dengan penuh semangat.

Kendati demikian, Kakanwil mengingatkan Sayla untuk tidak melupakan identitas ke-Indonesiaan, keislaman, dan kemadrasahan.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: jatengdaily.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah