Jadi Brand Ambassador DNA Pro, Ivan Gunawan Serahkan Uang Sekoper dan Diperiksa Bareskrim Polri

- 15 April 2022, 10:38 WIB
Artis Ivan Gunawan usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi kasus robot trading DNA Pro di Bareskrim Polri , Kamis 14 April 2022.
Artis Ivan Gunawan usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi kasus robot trading DNA Pro di Bareskrim Polri , Kamis 14 April 2022. /PMJ News/Yeni

 

PORTAL PEKALONGAN - Kasus investasi bodong robot trading DNA Pro semakin banyak menjerat keterlibatan sejumlah artis.

Kali ini artis Ivan Gunawan turut memenuhi panggilan Bareskrim Prori untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi atas keterlihatannya sebagai brand brand ambassador kasus robot trading DNA Pro yang merupakan investasi bodong.  

Dalam pemeriksaan Bareskrim Polri, artis yang akrab disapa Igun itu mengaku dicecar puluhan pertanyaan oleh penyidik.

Baca Juga: Tiga Pelaku Investasi Bodong Robot Trading Fahrenheit Ditangkap, Bosnya Masih Diburu Polda Metro Jaya

Dilansir Portalpekalongan.com dari Pmjnews.com, Jumat 15 April 2022, dalam pemeriksaan itu Igun mengaku dikontrak oleh Rudys Group sebagai brand ambassador NDA Pro selama tiga bulan.

Selama tiga bulan tersebut Igun harus mempromosikan robot trading DNA Pro melalui konten instagram baik story maupun feed.

"Saya sudah menjawab 20 pertanyaan dengan sangat kooperatif. Hubungan saya dengan DNA Pro hanya sebagai ambassador yang awalnya dikontrak selama tiga bulan untuk konten Instagram," kata Ivan Gunawan kepada media seusai menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Kamis 14 April 2022.

Baca Juga: Korban Investasi Robot Trading Fahrenheit Diminta Lapor ke Posko Pengaduan Polda Metro Jaya

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Pmjnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah