RSI Sultan Agung Kembangkan Layanan Kesehatan di Banjarbaru, Kalimantan Selatan

- 17 Agustus 2021, 21:41 WIB
Dirut Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung dr H Masyhudi AM M.Kes menyerahkan buku 50 Tahun RSI Sultan Agung Berkhidmat Menyelamatkan Umat kepada Ketua Umum Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung (YBWSA) H Hasan Thoha Putra dalam upacara tasyakuran HUT Ke-50, Selasa, 17 Agustus 2021.
Dirut Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung dr H Masyhudi AM M.Kes menyerahkan buku 50 Tahun RSI Sultan Agung Berkhidmat Menyelamatkan Umat kepada Ketua Umum Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung (YBWSA) H Hasan Thoha Putra dalam upacara tasyakuran HUT Ke-50, Selasa, 17 Agustus 2021. /Ali A/


 
Portal Pekalongan – Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung Semarang, sejak 30 Maret 2021 lalu telah mengembangkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

"Alhamdulillah sejak awal berdiri hingga sekarang, rumah sakit ini untuk kepentingan dakwah Islam dalam rangka meraih izzul Islam walmuslimnin atau kejayaan Islam,’" kata Dirut RSI Sultan Agung Semarang dr H Masyhudi AM M.Kes, Selasa 17 Agustus 2021.


Dia mengatakan hal itu dalam pidato tasyakuran HUT Ke-50 RSI Sultan Agung Semarang yang diadakan secara luring dan daring di audotiorium, Jalan Raya Kaligawe Semarang.

Baca Juga: Rafathar Ulang Tahun, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bagikan 1.000 Tablet Untuk Orang-orang Ini

Hadir langsung di auditorium sangat terbatas terdiri jajaran direksi, Ketua Umum Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung (YBWSA) H Hasan Thoha Putra, Ketua Umum MUI Jateng Dr KH Ahmad Darodji MSi, Ketua Dewan Pengawas Syariah (DPS) RSI Sultan Agung Prof Dr H Ahmad Rofiq MA dan Prof Dr H Abu Rokhmad MAg dan para karyawan.

Sedang para pimpinan asosiasi dokter dan rumah sakit, DSN MUI Pusat dan pimpinan RSI Sultan Agung Banjarbaru mengikuti upacara ulang tahun setengah abad RSI Sultan Agung Semarang secara online. Menandai upacara tasyakuran, dr Masyhudi melaunching buku "50 Tahun RSI Sultan Agung Berkhidmat Menyelamatkan Umat", launching video dan gerakan budaya kerja IHSAN.


"IHSAN itu merupakan singkatan dari Inovatif, Handal, Santun. Amanah dan Niat Ikhlas,’" kata Masyhudi.

Baca Juga: Atlas, Ultah di HUT Kemerdekaan RI, Pasien Covid-19 Ini Dapat Hadiah Motor dari Ganjar Pranowo

Buku yang berisi sejarah Panjang perjalanan rumah sakit tersebut diserahkan kepada Ketua Umum Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung (YBWSA) H Hasan Thoha Putra, Ketua Dewan Pembina H Azhar Combo dan Ketua Umum MUI Jateng KH Ahmad Darodji.

Ketua Umum Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung (YBWSA) H Hasan Thoha Putra dalam pidatonya mengingatkan, berbagai prestasi yang telah diraih rumah sakit tersebut jangan cepat berpuas diri apalagi sombong.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Portal Pekalongan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah