Jelang Libur Nataru, Polres Semarang Bentuk Satgas Jalur Wisata Guna Antisipasi Kerawanan di Objek Wisata

- 25 November 2021, 09:24 WIB
Jelang Libur Nataru, Polres Semarang Bentuk Satgas Jalur Wisata Guna Antisipasi Kerawanan di Objek Wisata
Jelang Libur Nataru, Polres Semarang Bentuk Satgas Jalur Wisata Guna Antisipasi Kerawanan di Objek Wisata /Humas Polres Semarang/

PORTAL PEKALONGAN - Jelang libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru), Polres Semarang bentuk Satgas Jalur Wisata guna antisipasi kerawanan di Objek Wisata.

Menjelang Libur Nataru Polres Semarang telah mempersiapkan diri dengan membentuk “Satgas Jalur Wisata” Jogo Sedulur Berwisata di wisata Alam, Wisata Kuliner dan Wisata Religi di Kabupaten Semarang, Rabu 24 November 2021.

Melalui Satgas Jalur Wisata, Polres Semarang akan menggandeng pengelola objek wisata yang ada di Kabipaten Semarang untuk diberi asistensi dan pelatihan mengenai penerapan prokes secara ketat.

Baca Juga: Google Doodle 25 November 2021 Peringati Hari Guru Nasional dengan Logo Dikerubungi Lebah Sedang Membaca Buku

Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika menjelaskan penerapan Jogo Wisata sendiri menyusul adanya sosialisasi dan penerapan protokol kesehatan di destinasi wisata di Kabupaten Semarang.

Salah satunya di objek Wisata Alam, Wisata Kuliner dan Wisata Religi yang ada di kabupaten Semarang.

“Sesuai dengan arahan dan kebijakan pemerintah, kami tetap berkomitmen untuk membuat Tempat Wisata yang ada di kabupaten Semarang menjadi tempat wisata yang mengedepankan penerapan protokol kesehatan,” ungkapnya Yovan Fatika.

Yovan menjelaskan melalui Satgas Jalur Wisata, Polres Semarang akan menggandeng pengelola objek wisata yang ada di Kabipaten Semarang untuk diberi asistensi dan pelatihan mengenai penerapan prokes secara ketat.

Baca Juga: Link Twibbon Hari Guru Nasional 25 November 2021, Mengusung Tema 'Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan'

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: Humas Polres Semarang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x