Ketar-Ketir Menunggu Kedatangan DC setelah 3 Bulan Galbay Paylater: Bahaya dan Solusi

- 5 Februari 2024, 17:05 WIB
Ilustrasi - Pinjaman online (pinjol) tanpa debt collector (DC).
Ilustrasi - Pinjaman online (pinjol) tanpa debt collector (DC). /pixabay.com/


PORTAL PEKALONGAN - Pernahkah kamu merasa gelisah saat tagihan Shopee PayLater menumpuk dan akhirnya terkena galbay (gagal bayar)?

Jika ya, maka siap-siap menjalani momen "menegangkan" dengan kehadiran Debt Collector (DC) setelah 3 bulan galbay Shopee PayLater.

Galbay, singkatan dari gagal bayar, adalah risiko yang harus dihadapi oleh pengguna fitur PayLater Shopee yang tidak mampu mengembalikan dana tepat pada waktunya.

Baca Juga: Kisah Dini Nurul Islami, Guru Honorer yang Ubah Hidup Lewat Shopee Affiliate dan Shopee Live

Seperti halnya pinjol lainnya, penggunaan PayLater juga memiliki risiko keterlambatan pembayaran dan konsekuensinya.

Bagi pengguna Shopee PayLater, keterlambatan pembayaran dapat mengakibatkan denda sebesar 5% per bulan dari total tagihan.

Selain itu, akses fungsi di aplikasi dan penggunaan Voucher Shopee juga dapat dibatasi.

Lebih serius lagi, peringkat kredit pengguna di Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) OJK bisa terpengaruh, mempersulit mendapatkan pembiayaan dari bank atau perusahaan lain.

Salah satu warganet membagikan pengalaman galbay Shopee PayLater melalui akun Twitter @beautyzone_.

Baca Juga: Longsor di Karangkobar Banjarnegara Termasuk 5 Bencana Hidrometeorologi akibat Hujan Lebat Awal Februari 2024

Halaman:

Editor: Alvin Arifin

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x