Waspada Penyakit Jantung Rematik pada Anak, Orang Tua Harus Kenali Penyebabnya

- 1 Oktober 2021, 16:38 WIB
Waspadai Penyakit Jantung Rematik pada Anak, Orang Tua Harus Kenali Penyebabnya
Waspadai Penyakit Jantung Rematik pada Anak, Orang Tua Harus Kenali Penyebabnya /Jatengprov.go.id

PORTAL PEKALONGAN – Awas, penyakit jantung rematik pada anak. Maka orang tua perlu ketahui penyebabnya.

Ya, penyakit jantung rematik tak hanya berpotensi terjadi pada orang berusia produktif. Gejala penyakit tersebut juga bisa dialami anak usia lima tahun hingga remaja 15 tahun.

Maka dari itu, orang tua perlu mewaspadai penyabab penyakit jantung rematik pada anak.

Dikutip portalpekalongan.com dari situs Jatengprov.go.id pada Jumat 1 Oktober 2021.

Baca Juga: Waspada Dampak Buruk Overthinking, Bisa Merusak Jantung hingga Komponen Otak

Informasi resiko penyakit jantung rematik pada anak disampaikan Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah Rumah Sakit QIM Kabupaten Batang, Bima Suryaatmadja, Rabu 29 September 2021.

Menurutnya, penyakit jantung rematik disebabkan oleh bakteri yang semula menginfeksi tenggorokan penderita, lalu terbawa ke pembuluh darah hingga menempel pada jaringan jantung.

“Kalau masih anak-anak bisa dibawa ke spesialis anak atau spesialis jantung. Jika penanganannya dilakukan lebih awal, potensi untuk sembuh lebih besar,” ungkapnya.

Ia menegaskan, pencegahan penyakit jantung rematik anak dilakukan dengan menjaga higienitas mulut dan tenggorokan.

“Kalau memang mengalami radang tenggorokan, minum obat sesuai dosis anjuran dokter, terutama obat antibiotik. Obat harus diminum secara berkelanjutan hingga sepekan, walaupun gejalanya sudah menghilang,” kata Bima.

Halaman:

Editor: Oriza Shavira A

Sumber: Jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah