Pekerja Migran Indonesia Meninggal di Taiwan, Jenazah Dipulangkan ke Daerah Asalnya di Kampunglaut, Cilacap

- 21 Agustus 2021, 21:25 WIB
Pekerja Migran Indonesia Meninggal di Taiwan, Jenazah Dipulangkan ke Daerah Asalnya di Desa Ujunggagak, Kecamatan Kampunglaut, Kabupaten Cilacap. Sabtu, 21 Agustus 2021.
Pekerja Migran Indonesia Meninggal di Taiwan, Jenazah Dipulangkan ke Daerah Asalnya di Desa Ujunggagak, Kecamatan Kampunglaut, Kabupaten Cilacap. Sabtu, 21 Agustus 2021. /

PORTAL PEKALONGAN - Pekerja Migran Indonesia asal Kabupaten Cilacap yang meninggal dunia di luar negeri (Taiwan),

Jenazahnya dipulangkan ke Indonesia secara gratis menuju desa asalnya di Desa Ujunggagak, Kecamatan Kampunglaut, Kabupaten Cilacap, Pada Sabtu, 21 Agustus 2021.

Diketahui, jenazah bernama Slamet dipulangkan kedaerah asalnya di Dusun Karanganyar RT 03 RW 06, Desa Ujunggagak, Kecamatan Kampunglaut, Cilacap.

Baca Juga: 6 Tips Atasi Nyeri Saat Haid, Salah Satunya Kompres dengan Air Hangat

Almarhum Slamet meninggal dunia di Taiwan pada tanggal 21 Juni 2021.

Dikarenakan Lockdown sehingga pemulangan jenazah baru bisa dilakukan pada hari Jumat tanggal 20 Agustus 2021.

Proses pemulangan jenazah tersebut menggunakan pesawat Charter Batik Air dari Bandara Kaohsiung Taiwan dan tiba di Bandara Sukarno-Hatta Cengkareng pada hari Sabtu tanggal 21 Agustus 2021 pada pukul 03.10 WIB.

Tak hanya sendiri, pemulangan jenazah Almarhum Slamet bersama tujuh jenazah lainnya yang meninggal dunia di Taiwan.

Baca Juga: Bagikan Momen Kehamilan Kedua Aurel Hermansyah, Ini Ungkapan Kebahagiaan Atta Halilintar

Halaman:

Editor: Dimas Diyan Pradikta

Sumber: Pendim 0703 Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah