Fadhilah Tarawih Malam Ke - 30 Ramadhan: Makan Buah Surga, Mandi Air Salsabil, Dan Minum Di Telaga Kautsar

- 30 April 2022, 12:55 WIB
Fadhilah Tarawih Malam Ke - 30 Ramadhan: Makan Buah Surga, Mandi Air Salsabil, Dan Minum Di Telaga Kautsar
Fadhilah Tarawih Malam Ke - 30 Ramadhan: Makan Buah Surga, Mandi Air Salsabil, Dan Minum Di Telaga Kautsar /freepik

Meskipun berbeda pahala, masing-masing sholat tarawih di bulan Ramadhan ini memiliki fadhilah keutamaan yang sungguh luar biasa dasyatnya.

Baca Juga: Niat Dan Cara Mandi Idul Fitri, Sunnah yang Dilakukan Sebelum Sholat Ied, agar Memperoleh Keutamaan Hari Raya

Dalam Kitab Durratun Nasihin (ditulis oleh: Syekh Usman bin Hasan bin Ahmad Syakir al-Khaubawi), disebutkan tentang keutamaan-keutamaan Sholat Tarawih pada malam pertama hingga malam ketiga puluh, artinya setiap malam itu berbeda-beda pahala dan manfaatnya.

Berikut pahala fadhilah keutamaan sholat tarawih malam ke-30 Ramadhan, sebagaimana sabda Nabi Muhammad SAW, Diriwayatkan dari Ali bin Abi Thalib bahwasanya beliau berkata: “Nabi Muhammad SAW, pernah ditanya tentang keutamaan sholat tarawih di Bulan Ramadhan. Kemudian beliau menjawab : Pada malam ke-30, Keutamaan Sholat Tarawih Malam ke - 30:

“Pada malam ketiga puluh, Allah berkata: Makanlah buah-buahan surga, mandilah dengan air Salsabil, dan minumlah di Telaga Kautsar. Sesungguhnya aku adalah Tuhanmu dan engkau adalah hambaku.”

Maka dari itu, marilah kita hidupkan bulan Ramadhan penuh ampunan dan rahmat ini dengan ibadah semata-mata hanya karena Allah SWT.

Baca Juga: Doa Puasa Ramadhan Hari Ke – 30: Ya Allah, Jadikanlah Puasaku Ini Mendatangkan Keridhaan-Mu dan Rasul-Mu

Setelah mengetahui tentang fadhilah keutamaan sholat tarawih malam ke-30 Ramadhan, kita harus mengetahui hukum sholat tarawih.

Ibadah sholat tarawih adalah salah satu sholat sunnah, yang hanya dapat dikerjakan pada bulan Ramadhan saja. 

Hukum sholat tarawih di bulan Ramadhan adalah sunnah muakkad dan memiliki fadhilah keutamaan yang sangat luar biasa.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Durratun Nasihin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah