Gus Baha : Menggapai Ridho Allah dengan Cara Sederhana

- 27 Desember 2022, 10:00 WIB
Penjelasan Gus Baha Tentang Punahnya Hewan Ini Pertanda Bahwa Kiamat Akan Segera Datang
Penjelasan Gus Baha Tentang Punahnya Hewan Ini Pertanda Bahwa Kiamat Akan Segera Datang /youtube@Najwa Shihab/

Portal Pekalongan - Meraih  ridho Allah Subhanahu Wa Ta’ala merupakan tujuan tertinggi dan teragung, bahkan menjadi salah satu jalan agar digolongkan sebagai kaum penghuni surga.

Ridha merupakan bentuk mashdar (infinitive), dari radhiya-yardha yang berarti: rela, menerima dengan senang hati, cinta, merasa cukup (qana’ah), berhati lapang.

Bentuk lain dari ridha adalah mardhat dan ridhwan (yang super ridha). Antonim kata ridha adalah shukht atau sakhat, yang berarti murka, benci, marah, tidak senang, dan tidak menerima. 

Baca Juga: Gus Baha: Baca Satu Kali Sama Dengan Dzikir Semalaman

Ridha adalah engkau berbuat sesuatu yang membuat Allah senang atau ridha, dan Allah meridhai apa yang engkau perbuat. Ridha hamba kepada Allah berarti ia menerima dan tidak membenci apa yang menjadi ketetapan Allah.

Sedangkan ridha Allah kepada hamba berarti Allah melihat dan menyukai hamba-Nya yang menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.

“Melansir unggahan video short dalam kanal youtube Manutkiyaichannel, K.H. Ahmad Bahaudin Nursalim atau yang kerap disapa dengan Gus Baha, meenjelasakan tentang menggapai ridho Allah dengan hal – hal sederhana.

Baca Juga: Gus Baha: Kesederhanan adalah Kunci Kebahagiaan Hidup

“Misalnya Anda makan, dan itu murah sekali hanya butuh satu piring, setiap kunyahan kamu muji Allah, setiap minum kamu muji Allah, itu redaksinya Rasulullah Saw. disebut, Allah sangat ridho ketika seorang hamba makan, kemudian dia memuji Allah, atu minum kemudian memuji Allah,” papar Gus Baha

Gus Baha mengajak kita untuk memahami bahwa untuk menggapai ridho Allah adalah melalui hal – hal yang sangat sederhana. Seperti saat makan dan minum.

Halaman:

Editor: Alvin Arifin

Sumber: Youtube Manut Kiyai Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x