Info Libur Lebaran 2022, Simak Peta Kuliner Jalur Mudik Pantura. Silakan Merapat dan Harus Coba

2 Mei 2022, 23:53 WIB
Peta Kulier Kota-kota di Jawa untuk Mudik dan Liburan // Canva

PORTAL PEKALONGAN - Berikut info libur Lebaran 2022 bagi pemudik yang melintasi jalur Pantura dan Non Pantura. Harus banget mencoba!

Perjalanan mudik menyisakan banyak hari libur Lebaran 2022. Salah satu pilihan liburan adalah wisata makan sesuai peta kuliner pemudik di jalur Pantura.

Silakan baca dan simpan infoi libur Lebaran 2022 menurut peta kuliner di jalur Pantura.

Baca Juga: Info Mudik Lebaran 2022, Maksimal 30 Menit di Rest Area Antisipasi Membludak Pemudik Jelang Idul Fitri

Jalur Pantura

(1) Sate kambing Batibul di kota Tegal

Sate kambing ini katanya punya rasa yang khas karena terbuat dari daging kambing muda.

(2) Empal Gentong di kota Cirebon

Kuahnya berisi daging sapi, usus, dan babar dimasak dalam sebuah gentong besar dengan menggunakan kayu bakar.

(3) Timlo di kota Solo

Makanan berkuah seperti sup berisi soun, potongan sosis Solo, suwiran daging ayam, wortel, dan telur kecap.

Baca Juga: Tips Jitu Cegah Berat Badan Naik Setelah Lebaran, Wajib Tahu yang Besok Mau Makan Enak

(4) Rawon di kota Surabaya

Makanan ini pun berkuah banyak, terbuat dari sup daging yang dimasak dengan bumbu kluwek yang menghasilkan warna hitam.

Jalur Non Pantura

(1) Mie Kocok dari kota Bandung

Cocok buat camilan atau makan besar. Isian Mie Kocok adalah mi kuning, kikil, taoge, dan bakso. Siram berikutnya dengan kuah sapi kental.

(2) Kupat Tahu dari kota Magelang

Bahan dasarnya adalah ketupat, tahu, dan bakwan yang kuahnya pedas manis

Baca Juga: Lebaran, Silaturahim, dan Kesalehan Sosial, Prof Ahmad Rofiq: Rayakan Hari Kemenangan setelah Jihad Akbar

(3) Sroto Sukaraja dari kota Ban

Kuliner satu ini menggunakan bumbu sambal kacang dan ketupat yang dicampur ke dalam mangkuk.

(4) Gudeg dari kota Yogyakarta

Bahan makanan yang terbuat dari nangka muda dan dihidangkan bersama sambar krecek, telur pindang, serta daging ayam.

Baca Juga: Arus Balik Lebaran Idul Fitri 1443 H, Simak Pantauan Lalu Lintas Tol Transjawa masih Sepi

Demikian, info libur Lebaran 2022 terkait peta kuliner yang bisa dikunjungi pemudik setelah Idul Fitri 1443 H.***

 

Editor: Sumarsi

Sumber: Antara News

Tags

Terkini

Terpopuler