Asus VivoBook Rp7 Jutaan Spek Jauh di Atas Laptop Merah Putih, Fadli Zon: Jangan Keterlaluan Cari Untung

- 1 Agustus 2021, 06:46 WIB
Fadli Zon Kritik Soal Harga Laptop Merah Putih
Fadli Zon Kritik Soal Harga Laptop Merah Putih /Instagram / @fadlizon/

Fadli meminta agar pemerintah tidak mencari keuntungan di tengah kesulitan masyarakat menghadapi pandemi Covid-19.

"Laptop pelajar Rp 10 juta itu kemahalan. Jangan keterlaluan cari untung di tengah kesulitan pandemi Covid-19 ini," kata Fadli Zon seperti dikutip portalpekalongan.com Minggu 1 Agustus 2021.

Menurut Fadli , spek laptop Merah Putih produk Kemendikbudristek di pasaran harganya Rp4 juta hingga Rp5 juta.

Baca Juga: Arief Muhammad Sediakan Hadiah untuk Greysia Polii dan Apriyani 2 Cabang @basoaciakang; Kalian Pahlawan

"Saya tanya orang langganan beli komputer, taksirannya dengan spesifikasi itu paling harganya Rp 4-5 juta, sekitar Rp 4 juta," ungkapnya. Bahkan, harganya justru lebih murah sebelum pandemi Covid-19, yakni hanya sebesar Rp 3 juta.

"Kalau sebelum pandemi harganya Rp 3 juta," imbuhnya.


Berdasarkan Lampiran Peraturan Mendikbudristek Nomor 5 Tahun 2021 tentang Petunjuk Operasional Dana Alokasi Khusus Fisik Bidang Pendidikan Tahun Anggaran 2021, berikut spesifikasi minimal Laptop Merah Putih:

Baca Juga: Fadil Jaidi Ikuti Tren Berbagi Arief Muhammad: Gue Nitip Main Ikoy2an Dong

1) Tipe prosesor core: 2
2) Frekuensi: > 1,1 GHz
3) Cache: 1 M
4) Memori standar terpasang: 4 GB DDR4
5) Hard drive: 32 GB
6) USB port: dilengkapi dengan USB 3.0
7) Networking: WLAN adapter (IEEE 802.11ac/b/g/n)
8) Tipe grafis: High Definition (HD) integrated
9) Audio: integrated

Baca Juga: Ikoy-Ikoyan, Tren Berbagi Arief Muhammad: Hari Ini Lagi Nggak Mood Kirim Makanan, Duit Aja Ya?

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah