Mengenal Sosok Siti Latifah Herawati Diah yang Muncul di Google Doodle, Simak Profil Lengkapnya

- 3 April 2022, 20:54 WIB
Mengenal Sosok Siti Latifah Herawati Diah yang Muncul di Google Doodle, Simak Profil Lengkapnya
Mengenal Sosok Siti Latifah Herawati Diah yang Muncul di Google Doodle, Simak Profil Lengkapnya /

 

PORTAL PEKALONGAN - Siapakah Siti Latifah Herawati Diah? Sosok yang muncul di Google Doodle hari ini, Minggu, 3 April 2022.

Siti Latifah Herawati Diah merupakan tokoh jurnalis wanita Indonesia yang lahir di Tanjung Pandan, Belitung, 3 April 1917.

Selain dikenal sebagai salah satu jurnalis yang berpengaruh bagi Indonesia, Siti Latifah Herawati Diah juga dicatat sebagai Mahasiswi pertama Indonesia lulusan universitas di Amerika Serikat tahun 1939.

Baca Juga: Buya Yahya: Lupa Niat dan Tidak Sahur, Sahkah Puasanya?

Jurusan yang diambil Siti Latifah Herawati Diah merupakan jurusan yang saat itu belum banyak ditekuni oleh wanita yaitu Sosiologi dan Jurnalisme di Barnard College yang berafiliasi dengan Universitas Columbia, New York.

Anak ketiga dari empat bersaudara ini terlahir dari kalangan elit pribumi, ayahnya bernama Raden Latif berprofesi sebagai Dokter yang bertugas di perusahaan Timah, dan sang ibu bernama Siti Alimah, seorang pendiri majalah Doenia Kita, yang merupakan satu-satunya majalah wanita saat itu.

Dilansir oleh Portal Pekalongan dari Beritadiy dijelaskan bahwa Siti Latifah Herawati Diah kembali ke Indonesia Pada tahun 1942 dan bekerja sebagai wartawan lepas di kantor berita United Press International (UPI), serta menjadi penyiar radio di Hosokyoku.

Pada tanggal 18 Agustus 1942 Siti Latifah Herawati Diah menikah dengan Burhanuddin Mohammad Diah (B.M Diah). Bung Karno dan Bung Hatta turut menghadiri acara pernikahan keduanya.

Baca Juga: Siti Latifah Herawati Diah yang Menjadi Google Doodle, Siapa Beliau?

Pada tanggal 1 Oktober 1945, Wanita yang memiliki sapaan akrab Herawati Diah ini kemudian menjadi reporter di harian Merdeka yang didirikan oleh suaminya, B.M. Diah

Pada tahun 1955, Siti Latifah Herawati Diah melanjutkan untuk mendirikan The Indonesian Observe, koran Bahasa Inggris pertama di Indonesia dan diterbitkan pertama kali dalam Konferensi Asia Afrika, Bandung, pada tahun 1955.

Pada tanggal 30 September 2016, Siti Latifah  meninggal dunia di usia 99 tahun dan dimakamkan di samping makam suaminya, B.M. Diah yang meninggal lebih dulu pada tahun 1996.

Demikianlah profil tentang Siti Latifah Herawati Diah Sosok yang muncul di Google Doodle hari ini, Minggu, 3 April 2022.

Sebelumnya berita ini telah tayang di beritadiy dengan judul "Siapa Siti Latifah Herawati Diah yang Ada di Google Doodle Hari Ini, 3 April 2022: Berikut Profil Singkatnya".***

Editor: Oriza Shavira A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah