Isi 6 Tuntutan BEM SI untuk Jokowi

- 12 April 2022, 08:15 WIB
Ilustrasi BEM SI menggelar aksi demo di depan Istana Negara Jakarta pada 11 April 2022. Inilah Isi 6 Tuntutan BEM SI untuk Presiden Jokowi
Ilustrasi BEM SI menggelar aksi demo di depan Istana Negara Jakarta pada 11 April 2022. Inilah Isi 6 Tuntutan BEM SI untuk Presiden Jokowi /Dok. ANTARA

PORTAL PEKALONGAN - Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) telah menggelar aksi demo di depan Istana Negara Jakarta, Senin 11 April 2022 untuk menyuarakan sejumlah aspirasi kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia melaksanakan Aksi Nasional Geruduk Istana Negara. Pada aksi nasional ini dihadiri oleh seluruh kampus se-Indonesia yang terdiri dari 18 kampus.

18 Kampus di antaranya, UNJ, PNJ, IT-PLN, STIE SEBI, STIE DHARMA AGUNG, STIS AL WAFA, IAI Tazkia, AKA Bogor, UNRI, UNAND, UNRAM, PPNP, UNDIP, UNS, UNY, UNSOED, SSG dan STIEPER," ujar keterangan BEM SI, dikutip dari akun resmi Instagram @Bem_si.

Baca Juga: Deretan Kontroversi Ade Armando dan 6 Tuntutan Mahasiswa

Dilansir oleh Portal Pekalongan dari Pikiran Rakyat, Koordinator BEM SI 2022, Luthfi Yufrizal mengatakan ada enam poin tuntutan yang akan disuarakan Mahasiswa dalam aksi demo tersebut.

Tuntutan pertama adalah mendesak Presiden Jokowi agar memberi pernyataan terbuka kepada publik, bahwa dirinya harus dengan tegas menolak untuk menunda Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden.

Mendesak dan menuntut Jokowi untuk bersikap tegas menolak dan memberikan pernyataan sikap terhadap penundaan pemilu 2024 atau masa jabatan tiga periode karena sangat jelas menghianati konstitusi negara," ucapnya.

Baca Juga: Mahasiswa yang Ikut Demo 11 April 2022 KJP Pelajarnya Potensi Dicabut

Tuntutan kedua, mahasiswa meminta Presiden untuk menunda dan mengkaji ulang Undang-undang Ibu Kota Negara (UU IKN), termasuk pasal-pasal yang dianggap bermasalah, karena hal itu akan berdampak pada lingkungan, ekologi, dan kesejahteraan warga.

Selanjutnya tuntutan ketiga, mendesak dan menuntut pemerintah untuk menstabilkan harga dan menjaga ketersediaan bahan pokok di masyarakat dan menyelesaikan permasalahan ketahanan pangan lainnya.

Halaman:

Editor: As Sayyidah

Sumber: Pikiran Rakyat Instagram @bem_si


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x