Biaya Mudik Fantastis, 20 Juta Habis untuk Silaturrahmi ke Wonosobo

- 14 Mei 2022, 21:44 WIB
Biaya mudik yang fantastis
Biaya mudik yang fantastis /Pixabay

PORTAL PEKALONGAN - Biaya mudik ternyata tidak murah. Ini yang dialami oleh seorang wanita asal Wonosobo.

Pengalaman mudik ke kampung dengan biaya 20 juta ternyata menjadi sorotan warganet. Mudik dari bekasi ke Wonosobo menghabiskan 20 juta ternyata realita.

Hanya dengan beberapa waktu uang 20 juta habis untuk biaya mudik ke kampung halaman Wonosobo. Padahal jarak tempuh tidak begitu jauh.

Baca Juga: Bertahan dalam Ketaatan setelah Ramadhan, Sulitkah?

Susan Isa Susilo menjadi sorotan setelah berceloteh di akun Tik Tok @susansusiloputri.  Dalam curhatan akunnnya ia mengaku tidak ingin mengeluh, hanya ingin berbagi pengalaman untuk para pemudik

Ternyata mudik dari tahun ke tahun memerlukan biaya yang cukup fantastis.

Susan wanita asal Wonosobo yang bekerja di Bekasi bercerita tentang perjalanan mudiknya menggunakan mobil.

Wanita berusia 36 tahun ini merinci biaya 20 juta ia habiskan untuk apa saja selama di kampung halaman hanya dengan waktu sepekan.

Susan membeberkan biaya mudik dari mulai persiapan berangkat sampai membeli hampers, mengisi BBM dan E-tol.

Berikut rincian yang di kutip dari Insertlive:

 

  1. Biaya service mobil sebelum berangkat Rp2,5 juta.

 

  1. Hampers untuk saudara dari pihak istri dan suami kurang lebih 16 paket jadi masing-masing 8 paket, 4 paket free kalau dadakan ke saudara yang lain di luar list (isi bervariasi, kue kaleng Monde, sirup, wafer, teh, kopi, biskuit, kurma) di sini bisa Rp5-6 juta.

 

  1. Perbekalan di jalan, air mineral, teh kemasan, kopi kemasan, minuman suplemen, snack, roti-roti untuk 2 mobil, 1 mobil isi 2 orang. Jadi untuk 4 orang Rp500 ribu.

 

  1. Isi E-toll Rp1 juta, BBM pakai pertamax budget Rp1,5-2 juta tergantung macetnya, belum kalau muter-muter kota tujuan Rp600 ribuan (hitungan 1 mobil).

 

  1. Uang receh Rp2 ribu berjumlah Rp200 ribu, Rp5 ribu dengan total Rp500 ribu buat di jalan.

 

 

  1. Konsumsi makan di restoran atau rumah makan Rp500 ribu satu kali makan, jajan misalnya somay, popmie, tahu gejrot, dan ngopi indomaret point atau Starbucks budget Rp300 ribu.

 

 

  1. Hotel kalau pindah kota atau kelelahan. Dan karena tidak kebagian kamar di rumah eyang, Susan memilih untuk menginap di hotel Rp600 ribu x 4 hari = Rp2,4 juta. Susan juga mudik ke Cilacap tempat suaminya selama dua hari dua malam. Mereka menginap di hotel yang biaya satu malam Rp750 ribu. Untuk dua malam menjadi Rp1,5 juta.

 

  1. Uang THR keponakan-keponakan pecahan Rp10 ribu dengan total Rp1 juta, pecahan Rp5 ribu dengan total Rp500 ribu.

 

  1. Biaya makan selama di luar kota satu kali makan Rp200 ribu- Rp300 ribu x 6 hari = Rp1,8 juta.

 

  1. Kembali ke Bekasi, Pondok Gede, melakukan hal yang sama untuk isi BBM Rp 1,5 juta.

 Baca Juga: Nuzulul Qur’an Lahirnya Mukjizat Terbesar dan Isyarat Al-Qur’an yang Menakjubkan

Viralnya biaya mudik yang fantastis mengingatkan kita bahwa mudik ternyata butuh biaya yang tidak sedikit. Budget harus longgar dan ada cadangan tentunya.

 

“Wes pokoknya balik lemes, capek sama bokeknya sumpah ih, semangat cari rezeki lagi bestie,” katanya menghibur diri.

 

Dari cerita Susan yang berangkat mudik tanggal 1 Mei 2022 ke Wonosobo dan pulang ke Pondok Gede Bekasi, Kamis 5 Mei 2022.

 

Makanya orang di kampung menganggap orang mudik itu tajir dan anyak duit. Padahal selama satu tahun ngumpulin uang sedikit demi sedikit.

 

“Berangkat mudik pegang uang segepok , pulang tinggal beberapa lembar.

Namun ngak tahu hati ini senang dan bahagia bisa bertemu dengan orang tua dan saudara di kampung,” ungkapnya. ***

Editor: Sumarsi

Sumber: @susansusiloputri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah