5 Makanan yang Wajib Dihindari Penderita Kolesterol Tinggi, Nomor 5 Susah Ditolak

8 Agustus 2022, 23:05 WIB
ilustrasi Makanan yang wajib dihindari oleh penderita kolesterol /

PORTAL PEKALONGAN- Penderita kolesterol yang tinggi sebaiknya menghindari 5 makanan ini.

5 makanan yang wajib dihindari oleh penderita kolesterol tinggi salah satunya gorengan.

Jika penderita kolesterol ingin kadar kolesterolnya rendah sebaiknya menghindari 5 makanan yang wajib dihindari penderita kolesterol tinggi.

Baca Juga: Kunjungi Lima Sekolah Menengah di Semarang, Polwan Cantik Jateng Ajak Siswa Bijak Bermedia Sosial

Dikutip portalpekalongan.com dari kanal YouTube Saddam Ismail yang dipublikasikan pada 10 Maret 2022 yang berjudul “Pantangan makanan kolesterol tinggi”

Inilah 5 makanan yang wajib dihindari penderita kolesterol tinggi yang dijelaskan dr Saddam Ismail:

1. Kulit

Merupakan salah satu makanan yang menjadi pantangan yang harus dihinndari seperti kulit ayam, kulit bebek dll

Konsumsi ayam tanpa kulit karena jika makan daging dengan kulitnya maka kadar lemaknya lebih tinggi

Tips: kulit dibuang duluan agar tidak tergoda

2. Makanan tinggi lemak jenuh dan lemak trans

Baca Juga: Bertindak Cepat, Polres Grobogan Temukan Anak Lurah yang Dilaporkan Hilang

Makanan yang tinggi lemak jenuh dan lemak trans dapat mempengaruhi kadar kolesterol baik, juga dapat meningkatkan kadar Trigliserida.

3. Udang.

Udang mengandung lebih banyak kolesterol dibandingkan makanan laut yang lain.

Masak udang secara sehat dan konsumsi sewajarnya saja.

Untuk mensiasatinya perbanyak konsumsi buah dan sayur .

Selain udang makanan laut yang mengandung kolesterol tinggi misalnya cumi, lobster dan gurita.

4. Makanan cepat saji

Jika mempunyai kolesterol tinggi jangan konsumsi makanan siap saji setiap hari.

Maknan siap saji mengandung tinggi kolesterol, tinggi lemak trans juga tinggi lemak jenuh, tinggi kalori, dan tinggi garam.

Baca Juga: 8 Cara Menurunkan Kolesterol yang Mudah dan Alami, Nomor 7 Masih Sering Diabaikan

Mengkonsumsi makanan tersebut dapat memicu obesitas atau kenaikan berat badan, tekanan darah tinggi, gangguan jantung, diabetes tipe 2 atau sakit gula darah.

5. Makanan yang digoreng

Hindari makanan yang dimasak dengan digoreng, sebaiknya ganti dengan cara direbus, dikukus, atau dipanggang.

Karena sejatinya Makanan yang digoreng lebih renyah, lebih enak dan lebih gurih.

Agar kadar kolesterol menurun kita harus merubah pola gaya hidup sehat

Makanan sehat jika diolah dengan tidak sehat maka akan tidak sehat karena dapat meningkatkan kalori, lemak trans dari makanan tersebut.

Itulah 5 makanan yang wajib dihindari bagi penderita kolesterol tinggi. Semoga bermanfaat.***

Editor: Sumarsi

Sumber: YouTube Saddam Ismail

Tags

Terkini

Terpopuler