Istri Sandiaga Uno Ulang Tahun, Nur Asia Pernah Jual Cincin untuk Modal Usaha

29 November 2022, 14:16 WIB
Sandiaga Uno bersama istrinya, Nur Asia. /Instagram @nurasiauno/@nurasiauno

PORTAL PEKALONGAN - Istri Sandiaga Uno yang bernama Nur Asia kini berulang tahun pada Senin, 28 November 2022 lalu.

Istri sang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) saat ini menginjak usia 52 tahun.

Sandiaga Uno juga mengucapkan selamat ulang tahun yang romantis kepada Nur Asia melalui akun Instagram miliknya yaitu @sandiuno.

Baca Juga: Naik 8,01 Persen, Ini Besaran UMP Jawa Tengah 2023

"SELAMAT ULANG TAHUN MAMA @nurasiauno. I love you. Terima kasih telah mendampingi aku di masa senang maupun susah. Selalu mendoakan dan rela mengorbankan apapun demi keluarga," ucap Sandiaga Uno dalam akun Instagramnya.

Pada ulang tahun sang istri, Sandiaga Uno juga teringat bahwa Nur Asia pernah menjual cincin yang pernah ia belikan karena mereka sedang kesulitan ekonomi.

"Saya teringat kembali saat krisis melanda tahun 1998. Membawa dampak besar pada ekonomi keluarga kami, jatuh dalam waktu instan. Padahal kami baru saja melahirkan anak pertama, sampai-sampai sulit membelikan susu," ucap Sandiaga Uno lagi.

Baca Juga: Tips Agar Mudah Bangun Tahajud Tiap Malam dari Ustadz Adi Hidayat

Dalam unggahan akun Instagram Sandiaga Uno, Nur Asia menjelaskan bahwa saat itu ia meminta Sandiaga Uno untuk menjual perhiasannya.

"Pada waktu itu, saya cuman bilang sama mas Sandi, udah ini saya punya beberapa dijual aja karena saya juga nggak perlu," ujar Nur Asia.

Nur Asia menyatakan bahwa uang dari menjual cincin tersebut bisa digunakan sebagai modal usaha.

"Dengan jual cincin itu, mas Sandi bisa membuka usaha dan lain-lain jadi berkah," ujar Nur Asia menambahkan.

Sandiaga Uno juga menyatakan bahwa uang hasil penjualan cincin sang istri tersebut dipakai untuk modal usaha.

Baca Juga: Cara Obati Maag secara Alami ala dr. Zaidul Akbar

Saat ini, usaha yang telah ia bangun berhasil menciptakan lebih dari 30.000 lapangan kerja di Indonesia.

"Istriku @nurasiauno, akhirnya merelakan cincin yang pernah saya belikan. Uang dari penjualan itu kamu jadikan modal usaha. Alhamdullilah modal usaha itu membawa berkah bukan hanya untuk keluarga kami, tapi juga bagi puluhan ribu lainnya karena usaha yang kami bangun kini berhasil menciptakan lebih dari 30.000 lapangan kerja di seluruh Indonesia," kata Sandiaga Uno.

Tak hanya itu, kolom komentar pun dibanjiri oleh komentar figur publik dan warganet.

"Selamat ulang tahun ya Mba @nurasiauno .. semoga panjang umur, sehat selalu dan selalu memberikan inspirasi buat kita semua. Aamiin..," ujar akun @ardibakrie.

"Happy Milad yaaa mbaaaaa @nurasiauno , Barakallah Fii Umrik yaaaaa....," ujar akun @marinizumarnisreal.

Baca Juga: Naik 5,6 Persen, UMP DKI Jakarta 2023 Jadi Rp4,9 Juta

"Masya Allah , semoga bisa sukses juga seperti pak menteri @sandiuno," ujar akun @h****a.

Sandiagan Uno dan Nur Asia menjalin hubungan sejak SMP. Mereka menjalin hubungan selama 13 tahun. Akhirnya, pernikahan mereka berlangsung pada 28 Juli 1996.***

Editor: Arbian T

Tags

Terkini

Terpopuler